News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Hasil Liga Champions Tadi Malam, Real Madrid Kalahkan Chelsea & Kemenangan Bersejarah Villarreal

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain Villarreal merayakan setelah perempat final Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua FC Bayern Munich v FC Villarreal di Munich, Jerman selatan pada 12 April 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Champions tadi malam, Villarreal dan Real Madrid memastikan diri tampil di babak semifinal, Rabu (13/4/2022) dini hari WIB.

Villarreal memastikan tiket semifinal Liga Champions setelah menaahan imbang Bayern Munchen 1-1.

Tim asuhan Unai Emery itu menang agregat 2-1 atas skuat Julian Nagelsmann.

Sementara Real Madrid kalah 2-3 dari Chelsea di Santiago Bernabeu.

Los Blancos melaju ke semifinal Liga Champions karena agregat 5-4 atas The Blues

Baca juga: Hasil Liga Champions: Drama 5 Gol di Bernabeu, Benzema Pastikan Kelolosan Real Madrid ke Semifinal

Baca juga: Hasil Liga Champions - Bayern Munchen Ditendang Tim Liga Petani, Nagelsmann Semprot Thomas Muller

Para pemain Villarreal merayakan setelah perempat final Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua FC Bayern Munich v FC Villarreal di Munich, Jerman selatan pada 12 April 2022. (CHRISTOF STACHE / AFP)

Bayern Munchen vs Villarreal

Bermain di Allianz Arena, Bayern Munchen mendominasi pertandingan sejak peluit kick-off dibunyikan.

Apalagi dengan ketertinggalan satu gol atas Villarreal.

Dalam 35 menit pertama, Bayern Munchen sudah menghasilkan tujuh tembakan ke gawang Villarreal.

Sementara tim tamu hanya menghasilkan satu peluang.

Upaya Bayern Munchen akhirnya membuahkan hasil di babak kedua.

Robert Lewandowski berhasil mencatatkan namanya di papan skor.

Ini adalah gol ke-13nya di Liga Champions musim ini.

Namun, petaka Bayern Munchen datang pada menit ke-88.

Baca juga: Daftar Tim Lolos ke Semifinal Liga Champions & Lawan yang Dihadapi: Peluang Ada Derbi Madrid

Melalui skema serangan balik yang cepat, Villarreal berhasil mencetak gol.

Parejo memberikan umpan kepada Lo Celso yang berada di depan, mantan pemain Tottenham itu kemudian memberikan umpan silang yang disambut dengan sepakan keras kaki kiri Samuel Chukwueze.

Hasil imbang ini membawa Villarreal ke semifinal Liga Champions.

Ini adalah kesempatan pertama Unai Emery tampil di semifinal Liga Champions.

Dan kedua kalinya dalam sejarah klub tampil dalam empat besar kompetisi Benua Biru tersebut.

Sebelumnya, Villarreal mencapai semifinal Liga Champions musim 2005/2006.

Reaksi penyerang Bayern Munich Polandia Robert Lewandowski setelah pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions UEFA, FC Bayern Munich v FC Villarreal di Munich, Jerman selatan pada 12 April 2022. (Jose Jordan / AFP)

Real Madrid vs Chelsea

Tim asuhan Thomas Tuchel membuat kejutan di Santiago Bernabeu.

Harapan kecil untuk melangkah ke semifinal terbuka lebar setelah Mason Mount (15'), Rudiger (51'), dan Timo Werner (75') mencetak gol untuk The Blues.

Namun, harapan itu sirna ketika Rodrygo masuk pada menit ke-78.

Dua menit ia tampil di atas lapangan berhasil mencetak gol ke gawang Mendy.

Sebuah umpan brilian dari Luka Modric berhasil disontek Rodrygo untuk menyamakan agregat menjadi 4-4.

Bek Chelsea asal Jerman Antonio Ruediger (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions UEFA antara Real Madrid CF dan Chelsea FC di stadion Santiago Bernabeu di Madrid pada 12 April 2022. (Photo by PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP) (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Pertandingan harus dilanjutkan ke 2x15 menit.

Petaka Chelsea datang ketika Karim Benzema berhasil mencetak gol pada menit ke-96.

Umpan lambung Vinicius berhasil disundul oleh pemain Prancis itu.

Ini adalah semifinal ke-31 Real Madrid di Liga Champions.

Catatan itu lebih banyak 11 kesempatan dibandingkan tim terdekatnya.

Pemain depan Real Madrid asal Prancis Karim Benzema melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions UEFA antara Real Madrid CF dan Chelsea FC di stadion Santiago Bernabeu di Madrid pada 12 April 2022. (Photo by PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP) (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Hasil Liga Champions tadi malam:

Bayern Munchen 1-1 Villarreal (agg: 1-2)

Real Madrid 2-3 Chelsea (agg: 5-4)

(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini