TRIBUNNEWS.COM - Masa depan Paul Pogba bersama Manchester United tampaknya sudah menemui titik akhir pada musim ini.
Dengan menyisakan kontrak sampai akhir musim ini saja, kebersamaan Pogba dan Manchester United tampaknya akan segera selesai.
Hal itu dipertegas dengan penjelasan Ralf Rangnick selaku pelatih Manchester United.
Rangnick mengatakan kerjasama Manchester United dan Pogba memang sudah mendekati fase akhir.
Bahkan, pelatih asal Jerman itu menyebut laga melawan Liverpool pekan sebelumnya kemungkinan menjadi laga pamungkas yang dijalani Pogba.
Baca juga: Siaran Langsung Liga Inggris Malam Ini: Arsenal vs Manchester United, Berburu Tiket UCL, Live Mola
Baca juga: Liga Inggris: Tajir Sejak Lahir, Erik Ten Hag Tak Butuh Gaji Fantastis di Manchester United
Dalam laga yang berakhir dengan kekalahan telak tersebut, Pogba harus diganti lebih lawan lantaran mengalami cedera pada menit kesepuluh.
Pemain asal Prancis itu kemungkinan akan melewatkan laga selama empat pekan dan berpeluang tidak akan bermain bersama Manchester United lagi di sisa musim ini.
"McTominay akan kembali dan fit untuk bermain, untuk Pogba kemungkinan tidak akan bermain sampai akhir musim lagi," ucap Rangnick dalam sesi konferensi pers jelang lawan Arsenal, dikutip dari laman resmi Manchester United.
"Dokter mengatakan dia setidaknya butuh waktu minimal empat minggu lagi untuk pulih,".
"Dan laga terakhir pada akhir Mei, saya tidak berpikir dia akan bermain lagi nantinya," tambahnya.
Lebih lanjut, Rangnick menambahkan bahwa tidak ada pembaharuan kontrak baru lagi bagi Pogba lantaran sang pemain telah menolaknya.
Alhasil Pogba akan meninggalkan Manchester United dan berganti klub baru pada musim depan.
"Seperti yang terjadi juga, Pogba tidak akan memperbarui kontraknya dengan Manchester United," kata Rangnick soal masa depan eks pemain Juventus tersebut.
"Jadi kemungkinan dia tidak akan berada disini lagi pada musim depan," tukasnya menambahkan.
Baca juga: Ralf Rangnick Merasa Perlu Adanya Perombakan Besar-besaran Di Klub Manchester United
Masa depan Pogba bersama Manchester United memang menjadi salah satu hal yang kerapkali diperbincangkan dalam beberapa waktu terakhir.
Hal itu terasa wajar mengingat kontra Pogba bersama tim Setan Merah akan berakhir pada musim panas ini.
Ketidakbahagiaan yang terpancar dari sikap Pogba hingga riwayat cedera yang menghantui dirinya semasa merumput bersama Manchester United telah menjadi sinyal kepergiannya.
Paul Pogba sendiri didatangkan oleh Manchester United pada bursa transfer musim panas tahun 2016.
Ia menjadi salah satu pemain muda yang mampu memecahkan rekor transfer dunia kala itu.
Baca juga: Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions: David Alaba Ingin Lihat Guardiola Frustrasi
Manchester United harus menggelontorkan dana sebesar 89 juta poundsterling alias sekitar Rp.1,53 triliun untuk menggaet sang pemenang Piala Dunia 2018 tersebut.
Eks pemain Juventus itu diikat dengan durasi kontrak selama lima tahun, mulai 2016 hingga 2021.
Selama memperkuat Manchester United, Pogba telah tampil dalam 233 laga bersama tim Setan Merah.
Torehan 39 gol dan 51 assist menjadi kontribusi Pogba selama berkostum Manchester United.
Dua gelar telah dipersembahkan Paul Pogba bersama Manchester United yakni Liga Europa dan Piala Liga.
Pogba kini berada di ujung kontraknya bersama tim Manchester United, ia bisa saja pergi dengan status free transfer pada musim panas ini.
PSG dikabarkan menjadi tim terdepan yang akan menjadi pelabuhan karier berikutnya bagi Pogba musim depan.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)