TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-23 Indonesia langsung tancap gas dengan menggelar latihan di Stadion Bai Bang, Vietnam pada Rabu (4/5/2022), pukul 07.30 waktu setempat.
Diketahui, Timnas U-23 Indonesia baru tiba di Hanoi, di Vietnam, pada Selasa (3/5/2022) sore WIB.
Setibanya di Vietnam, skuad Garuda Muda langsung menggelar latihan ringan di sekitar hotel.
Baca juga: Witan Sulaeman Jelaskan Persiapan Timnas Indonesia U-23 Hadapi Vietnam di SEA Games 2022
Baca juga: Kualitas Declan Rice, Jebolan Cobham yang Diajak Balikan Chelsea & Diincar Manchester United
Keesokan harinya, sesi latihan Timnas U-23 Indonesia mencuri perhatian media setempat, yakni Zing News.
Media Zing News menyoroti latihan skuad Shin Tae-yong yang tertutup serta dijaga keamanan berlapis.
Menurut laporan Zing News, terlihat puluhan petugas di stadion yang tergabung dari sejumlah instansi yang dikerahnya.
Ada 70 aparat keamanan yang terdiri dari polisi, tentara, dan anggota pertahanan sipil.
Pelatih Shin Tae-yong memang tidak menghendaki sesi latihan timnya diganggu oleh pihak luar.
Sehingga, juru taktik asal Korea Selatan itu meminta penyelenggara turnamen untuk mengamankan situasi di sekitar tempat latihan.
Sesi latihan tersebut dijaga ketat dalam dua lapis.
Lapis pertama menjaga dua pintu masuk di area stadion.
Lapis kedua berbaris di sekitar halaman luar stadion dan dikelilingi oleh pagar yang sudah dipasang oleh aparat keamanan dan panitia lokal.
Lapis pertama menjaga dua pintu masuk di area stadion.
Lapis kedua berbaris di sekitar halaman luar stadion dan dikelilingi oleh pagar yang sudah dipasang oleh aparat keamanan dan panitia lokal.