News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Head to Head Timnas Indonesia vs Nepal: Garuda Unggul, saatnya Hapus Kutukan 15 tahun!

Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi winger Timnas Indonesia, Witan Sulaeman di tengah para pemain Yordania pada matchday kedua Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al Ahmad International Stadium, Minggu (12/6/2022) dini hari tadi.

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia bakal melakoni laga penentuan melawan Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Rabu, (15/6/2022) pukul 02.15 WIB.

Laga antara Timnas Indonesia vs Nepal akan dilhelat di stadion Stadion Jaber Al-Ahmad, Kuwait City.

Timnas Indonesia memiliki kans besar untuk lolos ke Piala Asia 2023 seusai kekahalan yang dialami Filipina melawan Palestina di laga terakhir.

Dengan kekalahan Filipina, peluang Timnas Indonesia untuk melaju lewat jaul runner up terbaik terbuka lebar.

Pemain timnas Indonesia Rachmat Irianto berhasil membawa Indonesia meraih kemenangan pada laga pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Melawan tuan rumah Kuwait, Indonesia menang 2-1 di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Rabu (8/9/2022). (Dok. PSSI)

Baca juga: Timnas Indonesia vs Nepal, Laga Penghakiman Garuda & Shin Tae-yong, Saksikan di Indosiar

Baca juga: Indonesia Open 2022: Juara Bertahan Shida/Matsuyama Menangi Laga Perdana

Syaratnya, pasukan Shin Tae-yong harus mampu mengandaskan perlawanan Nepal di laga terakhir grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Dengan meraih kemenangan, poin yang dikumpulkan Timnas Indonesia di Grup A akan menjadi enam angka.

Cukup dengan enam poin tersebut Garuda bakal mengunci posisi lima runner up terbaik yang akan melaju ke Piala Asia 2023 setelah harus absen selama 15 tahun.

Untungnya, Nepal bukanlah lawan yang harus ditakuti pasukan Shin Tae-yong, secara kualitas dan pertemuan terakhir, Timnas Indonesia berada di atas angin.

Head to Head Timnas Indonesia vs Nepal

26 Juni 2014, Stadion Gajayana, Malang

Timnas Indonesia 2-0 Nepal

FOTO BERSAMA TKI- Shin Tae-yong dan para pemain timnas Indonesia berpose dengan latar para penonton yang kebanyakan TKI di Kuwait. Mereka berterima kasih kepada TKI yang datang dan memberikan dukungan langsung untuk timnas Garuda. Indonesia menang 2-1 atas Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023. (Tangkapan layar Twitter/PSSI)

Baca juga: Piala Presiden 2022 - Ladang Pembuktian Rans Nusantara FC & Nostalgia Rahmad Darmawan

Baca juga: Timnas Indonesia Main Mata di Kualifikasi Piala Asia 2023, Begini Skenario Garuda Lolos Lubang Jarum

Secara peringkat FIFA pun, Timnas Indonesia berada di atas Nepal, saat ini Garuda berada di 159 dunia, sedangkan Nepal hanya berposisi di 168.

Di Grup A, Nepal berada pada posisi terakhir, seusai tak mampu mengumpulkan satu angka pun di dua laga.

Sedangkan Timnas Indonesia dengan torehan tiga poin berada di urutan ke-3 dan masih memiliki kans untuk menuju puncak klasemen.

Untuk itu, dengan skuad Timnas Indonesia yang mentereng, Nepal dapat dijadikan Marc Klok dan kolega guna mencetak gol sebanyak mungkin.

Dengan begitu Timnas Indonesia dapat melaju ke Piala Asia dengan kepala tegak, dan menghapus kutukan 15 tahun lamanya.

(Tribunnews.com/Deivor)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini