Laporan Wartawan Tribunnews.com/Muhammad Nursina
TRIBUNNEWS.COM - Ramai pembicaraan soal anak bungsu Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Kaesang Pangarep mencalonkan diri jadi Ketua Umum PSSI.
Hal itu merujuk terhadap balasan Twitter Kaesang @kaesangp terhadap netizen yang mention dirinya dengan video bertuliskan, 'Bismillah calon ketua PSSI'.
Mention tersebut dibalas Kaesang, 'Bismillah ketua PSSI'.
Baca juga: Siap Lepas Persis Solo, Kaesang: Bismillah, Ketua Umum PSSI
Baca juga: Suara Pasoepati Siap Kawal Kaesang Pangarep Jadi Ketua Umum PSSI
Tweet tersebut mengundang banyak respons dari netizen.
Termasuk cuitan akun KangTahu, @Pandutribagus1.
"Jadi ketua PSSI berarti harus siap lepas identitas Persis Solo? You know lah yang dulu-dulu gimana kalau punya kepentingan di klub," tulis KangTahu.
Cuitan tersebut direspons Kaesang dengan balasan, "Jadi ketua PSSI saya siap dan harus lepas tim saya."
Apakah cuitan Kaesang tersebut serius untuk mencalonkan diri jadi ketua umum PSSI?
Kaesang memang terkenal dengan sikapnya yang selalu bercanda.
Baca juga: SOSOK Erina Gudono, Wanita yang Terlihat Bersama Kaesang saat Nonton Persis Solo
Terlebih ketika berselancar di media sosial, khususnya Twitter.
Menurut manajemen Persis Solo melalui Media Officer, Bryan Barcelona, cuitan tersebut hanya bercandaan saja.
Dan itu tidak perlu ditanggapi serius.
Jika memang mau jadi ketua umum PSSI tentu harus punya program.
"Enggak lah, itu bercandaan aja," kata Bryan di Stadion Manahan, Rabu (15/6/2022) siang.
"Mas Kaesang kan sering bercanda di Twitter ya, kalaupun memang benar dia harus punya program. itu bercandaan aja, jangan diseriusin," tegasnya.
(*)