News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF U19 2022

Keyakinan Subhan Fajri Timnas U-19 Indonesia Lolos Semifinal, Tak Cemas Thailand-Vietnam Main Mata?

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seluruh pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 berkumpul ditengah lapangan usai mengalahkan Timnas Filipina U-19 pada laga Piala AFF U-19 di Stadion Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022). Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 1-5. Timnas U-19 Indonesia akan melakoni laga pamungkas melawan Myanmar di laga pamungkas fase grup A Piala AFF U-19. Untuk lolos ke semifinal, Indonesia harus menang lawan Myanmar dan berharap Thailand Vs Vietnam berakhir imbang tanpa gol.

Keyakinan Subhan Fajri Timnas U-19 Indonesia Lolos Semifinal, Tak Cemas Thailand Vs Vietnam Main Mata?

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pemain Timnas Indonesia U-19, Subhan Fajri mengaku tetap optimistis skuad Garuda Nusantara asuhan Shin Tae-yong bisa melaju ke babak semifinal Piala AFF U-19.

Bagi Subhan Fajri, hal terpenting untuk saat ini adalah Timnas U-19 Indonesia harus bisa meraih kemenangan saat menghadapi Myanmar U-19 pada laga terakhir grup A yang tersaji di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022).

Merujuk aturan dan hitung-hitungan tim lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022, Timnas U-19 Indonesia memang harus menang saat menghadapi Myanmar guna membuka peluang lolos ke babak semifinal.

Baca juga: Aturan Ini Bikin Timnas U-19 Indonesia Gagal ke Semifinal Kalau Vietnam Vs Thailand Imbang 1-1?

Seluruh pemain Timnas Indonesia U-19 menyapa pendukung usai bertanding melawan Timnas Thailand U-19 pada laga ketiga babak penyisihan Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/7/2022). Hingga wasit meniup peluit panjang Indonesia harus menerima hasil imbang 0-0 dari Thailand. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Baca juga: Filipina Vs Timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tumbang Seusai Hat-trick, Jadi Jawaban Permintaan STY?

Pun, meski nanti Timnas U-19 Indonesia mendapatkan kemenangan, penentuan Indonesia lolos atau tidak juga harus melihat hasil dari laga Thailand U-19 vs Vietnam U-19.

Subhan Fajri menyiratkan, para pemain Timnas U-19 Indonesia hanya fokus pada permainan mereka melawan Myanmar dan enggan memikirkan hitung-hitungan atau bahkan soal kekhawatiran adanya main mata antara Thailand dan Vietnam.

Diketahui, jika Vietnam Vs Thailand berakhir imbang dengan skor, semisal 1-1 atau 2-2, dst, maka Timnas U-19 Indonesia dipastikan gagal lolos ke semifinal.

Baca juga: Timnas U-19 Indonesia Tidak Lolos ke Semifinal Meski Menang Bila Vietnam Vs Thailand Seri 1-1/2-2

Pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 Subhan Fajri mencoba melewati penjaga gawang Filipina pada laga Piala AFF U-19 di Stadion Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022). Indonesia unggul 3-1 pada babak pertama pertandingan. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Insya Allah kami optimistis saja. Jadi kami akan tetap fokus pada pertandingan satu ini lawan Myanmar dan kami fokus harus menang. Kalau masalah penentuan nanti, insya Allah bisa lolos lah ya,” kata Subhan Fajri, Jumat (8/7/2022).

Mengenai strategi, Subhan Fajri menjelaskan bahwa Shin Tae-yong sudah mulai menerapkan pola yang berbeda saat menghadapi Filipina terlebih absennya Marselino Ferdinan.

Salah satu caranya dengan mencoba beberapa pemain turun di posisi tak seperti biasanya.

Seperti Subhan yang pada laga kontra Filipina tampil sebagai penyerang sayap.

Baca juga: Aturan Ini Bikin Timnas U-19 Indonesia Gagal ke Semifinal Kalau Vietnam Vs Thailand Imbang 1-1?

Baca juga: Klasemen Piala AFF U19 2022 Seusai Indonesia Gulung Filipina 5-1, Garuda Ganggu Vietnam-Thailand

Penempatan posisi anyar itu sempat membuat dirinya gugup akan tetapi ia bisa tampil apik dan sukses membawa Skuad Garuda menaklukkan Filipina 5-1.

Alhamdulillah ya karena kemarin-kemarin kan saya main di bek kiri, dan hari ini ada perubahan posisi di sayap kiri. Jadi agak sedikit tegang ya, tapi Alhamdulillah saya menikmati,” ujar Subhan.

Sementara itu, jelang menghadapi Myanmar U-19, Subhan mengungkapkan kondisi para pemain merasa kelelahan akibat intensitas pertandingan dua hari sekali.

Baca juga: Klasemen Piala AFF U-19 2022 Seusai Vietnam Bekap Myanmar 3-1, Timnas U19 Indonesia Tak Boleh Seri

Ia pun berharap recovery yang dilakukan pada hari ini bisa membuat kondisi kembali fit saat tampil pada laga esok.

“Kami agak sedikit lelah. Tetapi insya Allah bakal recovery cepat juga. Karena nanti balik ke hotel juga kami masih ada sedikit recovery, terapi sama recovery training lah. Insya Allah kami bakal cepat kembali lagi fisiknya,” ungkapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini