News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF U19 2022

Rabbani Tasnim, Pahlawan Dadakan Timnas Indonesia U19 yang Belajar Penalti dari Youtube

Penulis: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 Rabbani Tasnim Siddiq usai mencetak gol kegawang Filipina pada laga Piala AFF U-19 di Stadion Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022). Rabbani Tasnim akui belajar tendangan penalti dari Youtube.

Rabbani Tasnim mengaku kadang belajar dari Youtube tentang cara menendang penalti benar yang berujung gol.

Pembelajarannya tersebut akhirnya membuahkan hasil saat dirinya mampu mengeksekusi dua penalti dengan baik saat Timnas Indonesia U19 mengalahkan Filipina.

"Bersyukur karena tim menang, saya juga bersyukur cetak hattrick berkat bantuan dari teman-teman," ujar Rabbani Tasnim dalam sesi konferensi pers setelah laga melawan Filipina.

"Persiapan atau trik khusus tidak ada, saya selalu mempersiapkan yang terjadi di lapangan, bisa penalti, set piece, saya belajar juga dari YouTube mengenai tendangan penalti," tambahnya.

Kini, Rabbani Tasnim diharapkan bisa kembali tampil apik saat Timnas Indonesia U19 membutuhkan dirinya di laga lanjutan Piala AFF U19 2022.

Ketajaman Rabbani Tasnim dibutuhkan Garuda Muda untuk mengalahkan Myanmar pada laga penentuan babak penyisihan Grup A Piala AFF U19 2022, Minggu (10/7/2022) pukul 20.00 WIB.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini