TRIBUNNEWS.COM - Chelsea melakoni laga pramusim dengan hasil yang jauh dari kata memuaskan.
Bahkan di laga terakhir, Chelsea harus menyerah dengan skor empat gol tanpa balas melawan Arsenal di laga pramusim yang digelar di Amerika Serikat.
Ya, Chelsea memang amburadul di bursa transfer musim panas ini.
Baca juga: Thomas Tuchel Muak Chelsea Hobi Ditikung, The Blues Belum Siap Tempur di Liga Inggris
Meski mampu mendatangkan Raheem Sterling dari Manchester City, namun lubang yang membuat The Blues tampil buruk terletak di lini tengah dan belakang.
Pasukan Thomas Tuchel itu harus rela kehilangan Andreas Christensen dan Antonio Rudiger yang hengkang secara gratis menuju Barcelona dan Real Madrid.
Pun di lini tengah, ringkihnya Ngolo Kante dan kembalinya Saul Niguez ke Atletico Madrid membuat kedalaman skuad Chelsea menipis.
Ditambah, belum adanya pergerakan transfer yang mentereng juga membuat Thomas Tuchel pesimis menatap Liga Inggris 2022/2023.
"Tidak ada pembaharuan transfer, kami sebenarnya memiliki daya tarik untuk mendatangkan pemain berkualitas," ujar Tuchel dilansir Football London.
"Kami pun sekarang tidak bisa menjamin akan siap dalam dua minggu kedepan, kami harus memikirkan opsi lain," lanjut pria asal Jerman itu.
Seperti yang dikatakan Tuchel, The Blues sebenarnya telah membidik barisan berkualitas untuk menyelamatkan mereka dari zona medioker.
Ada tiga nama yang diprediksi dapat menyembuhkan The Blues dari keterpurukan, berikut ulasannya.
Pau Torres (Villareal)
Kehilangan Rudiger membuat kepala Tuchel pening untuk mencari pengganti pemain belakang asal Jerman itu.
Dan nama yang paling diincar Chelsea untuk menggantikan posisi Rudiger adalah Pau Torres.
Sebagai ball playing deffender yang berkaki kidal, Pau Torres dianggap sebagai bek modern yang cocok dengan sistem yang diterapkan Tuchel.
Sergino Dest (Barcelona)
Kontrak Cesar Azppilicueta hanya tersisa satu tahun lagi, Chelsea pun bergegas mencari pengganti pemain asal Spanyol itu.
Dan nama Sergino Dest masuk ke dalam radar transfer The Blues.
Meski lebih banyak menghiasi bangku cadangan Barcelona di musim lalu.
Baca juga: Rapor Hijau Arsenal di Pramusim, Bekal Arteta Lambungkan Prestasi Meriam London
Dest dianggap cocok dengan skema tiga bek yang dipakai Tuchel.
Bermain sebagai wing back, atribut yang dimiliki Dest adalah kecepatan dan skill olah bola yang di atas rata-rata.
Kekurangannya perihal membantu pertahanan dapat ditutup tiga bek Chelsea yang berdiri di belakang para wing back.
Declan Rice (West Ham United)
Nama Declan Rice melejit seusai penampilan menterengnya bersama West Ham United di musim lalu.
Dipoles oleh tangan dingin David Moyes, pria asal Inggris itu terpilih menjadi pemain terbaik The Hammers di musim 2021/2022.
Chelsea sebagai klub yang menyekolahkan Declan Rice pun tak tinggal diam.
Dilansir Football London, The Blues berminat menebus klausul sebanyak £100m yang dipasang West Ham untuk memulangkan sang gelandang ke Stamford Bridge.
(Tribunnews.com/Deivor)