News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Legenda MU Bahas 2 Rekrutan Erik Ten Hag, Kualitas Lisandro dan Malacia Dapat Pujian

Penulis: Rochmat Purnomo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase dua pemain anyar Manchester United, Lisandro Martinez (kanan) & Tyrell Malacia (kiri). Jaap Stam membahas dua rekrutan Erik Ten Hag selaku pelatih Manchester United, Tyrell Malacia dan Lisandro Martinez dipuji setinggi langit.

TRIBUNNEWS.COM - Legenda Manchester United, Jaap Stam memuji kejeniusan Erik Ten Hag dalam mendatangkan Tyrell Malacia dan Lisandro Martinez.

Erik Ten Hag memulai eranya bersama Manchester United dengan merekrut dua pemain yang tampil gemilang di Liga Belanda musim lalu.

Kedua pemain itu adalah Tyrell Malacia yang sebelumnya bermain untuk Feyenoord sedangkan Lisandro Martinez merupakan mantan anak asuh Erik Ten Hag di Ajax.

Baca juga: Hasil Manchester United vs Aston Villa: Eks Bek Arsenal Bikin Setan Merah Tertahan

Jaap stam lebih dahulu membahas Lisandro Martinez yang bisa menawarkan banyak kemampuanya di posisi bertahan.

Lisandro dianggap mampu meneruskan kerjasama apiknya dengan Ten Hag di Theatre of Dreams.

Salah satu kehebatan Lisandro yang menarik perhatian Stam adalah sifat agresifnya saat berduel dengan pemain lawan.

Kengototan bermain bek asal Argentina itu bisa dilihat selama lima musim kedepan.

Bek yang musim lalu menerima penghargaan Player of the Year ini didatangkan MU dengan mahar 51,6 juta pounds.

Bakat pemain berusia 24 tahun itu sukses mencatatkan 120 penampilan bersama Ajax dengan sumbangsih 6 gol dan 6 asisst.

"Martinez akan membawa banyak kemampuan bermain bola," buka Jap Stam dikutip dari laman Sportkeeda.

"Seorang pemain sempurna untuk cara yang diinginkan Ten Hag, dan dia tahu persis apa yang dia dapatkan dari waktu mereka bersama di Ajax," lanjutnya.

"Diamemiliki sifat agresif seperti yang Anda harapkan dari seorang bek Argentina, tangguh dan pintar dalam cara memposisikan dirinya," puji Stam.

Erik Ten Hag dalam sesi perkenalan Tyller Malacia sebagai pemain baru Manchester United (Instagram @manchesterunited)

Sementara itu Malacia dinilai mempunyai kualitas mumpuni sebagai bek modern.

Menurut stam, Malacia unggul dalam hal membantu serangan ke pertahanan lawan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini