Pelatih Baru Persib Benjamin Mora atau Kim Do-hoon? Petinggi Maung Angkat Bicara
TRIBUNNEWS.COM - Spekulasi soal siapa pelatih baru Persib Bandung setelah Robert Rene Alberts mundur, kian marak jadi perbincangan di media sosial.
Ada dua nama yang santer disebut-sebut bakal menjadi juru taktik baru Persib Bandung guna mengarungi sisa laga di Liga 1 2022.
Dua nama itu adalah mantan pelatih klub kaya Liga Malaysia, Johor Darul Takzim dan mantan asisten Shin Tae-yong.
Baca juga: Jawaban AC Milan ke Man City, Chelsea, dan PSG yang Buru Theo, Liverpool Siap Terkam Bennacer
Baca juga: Hasil Klasemen Liga 1 2022, Arema FC dan Persib Melompat Usai Menang, Juara Bertahan di Papan Tengah
Komisaris Persib Bandung, Umuh Muchtar, angkat bicara terkait calon pelatih baru pengganti Robert Rene Alberts.
Seperti diketahui, saat ini kursi pelatih Persib Bandung masih kosong setelah ditinggal Robert Rene Alberts.
Robert Rene Alberts mundur setelah penampilan buruk Persib Bandung di awal musim Liga 1 2022-2023.
Posisi Robert Rene Alberts sendiri saat ini digantikan oleh Budiman sementara waktu.
Sejumlah nama pelatih asing pun mulai dikaitkan dengan Persib Bandung.
Baca juga: Apakah Sah Gol dari Lemparan ke Dalam? Polemik Gol Pemain PSIS Dewangga ke Gawang Persib
Salah satunya adalah mantan pelatih Johor Darul Takzim, Benjamin Mora.
Saat ini Benjami Mora memang sedang menganggur setelah mengundurkan diri dari Johor Darul Takzim.
Bersama Johor Darul Takzim, Benjamin Mora berhasil meraih tiga gelar juara Liga Malaysia dan satu Piala FA Malaysia.
Selain Benjamin Mora, nama Kim Do-hoon juga santer dikabarkan akan merapat ke Persib.
Kim Do-hoon sendiri saat ini sedang tidak memiliki klub.
Pelatih asal Korea Selatan itu baru saja berpisah dengan klub Singapura, Lion City Sailors.
Kim Do-hoon sendiri punya kedekatan khusus dengan pelatih timnas Indonesia saat ini Shin Tae-yong.
Sebelumnya, Shin Tae-yong dan Kim Do-hoon pernah bekerja sama.
Baca juga: Salaman Tapi Ribut, Tuchel Soal Conte: Biasa Aja, Chelsea Tawar Striker Tua Barca, Koulibaly Happy
Momen tersebut terjadi pada tahun 2010 lalu saat Shin Tae-yong menangani Seongnam Ilhwa.
Terkait rumor dua pelatih tersebut, Umuh Muchtar tak ingin banyak berkomentar.
Umuh Muchtar mengatakan bahwa saat ini manajemen Persib belum mengambil keputusan.
Saat ini Umuh Muchtar mengaku belum diberi tahu oleh Komisaris Utama Persib, Glenn Sugita.
"Sabar, sampai saat ini juga saya belum dikasih tahu Pak Glenn Sugita," ungkap Umuh Muchtar dikutip dari Kompas.com, Selasai (16/8/2022).
"Ya kalau Pak Glenn biasanya, kalau sudah dapat, sudah oke, Pak Glenn pasti ada berita," imbuhnya.
Umuh Muchtar menjelaskan bahwa tak mudah bagi Persib untuk mencari pelatih baru saat ini.
"Sampai saat ini belum ada pelatih baru karena tidak mudah."
"Kami harus yang cocok dan benar-benar membawa Persib jadi lebih bagus, dan lebih bagus juga dari Rene Alberts," katanya. (Unggul Tan Ngasorake/BolaNas)