TRIBUNNEWS.COM - Berikut klasemen Liga Italia 2022/2023 setelah hasil Lazio vs Inter Milan pada Sabtu, (27/8/2022) dini hari WIB.
Kemenangan 3-1 Lazio atas Inter Milan membuat papan klasemen Liga Italia 2022/2023 bergejolak.
Dengan torehan tujuh angka, Lazio mengkudeta Napoli di posisi puncak yang baru akan bermain nanti malam.
Baca juga: Hasil Akhir Lazio vs Inter Milan Liga Italia: Efisiensi Taktik Sarri Hancurkan Nerazzurri
Sedangkan Inter Milan yang kehilangan tiga poin berpotensi turun peringkat jika Juventus dan tim dengan torehan empat poin lainnya mampu memetik kemenangn di laga nanti malam.
Kekalahan Nerazzurri atas Si Elang menguntungkan AS Roma untuk mendapat posisi puncak klasemen Liga Italia di pekan ketiga.
Pasukan Jose Mourinho mampu memetik poin enam dari dua laga awal Liga Italia.
AS Roma pun kini bertengger di posisi tiga klasemen dan berpotensi untuk melangkah ke posisi puncak.
Dengan syarat, Pellegrini dan kolega mampu mengalahkan Juventus di duel yang bakal digelar nanti malam.
Berikut Klasemen Liga Italia 2022/2023:
(function (el) { window.addEventListener("message", (event) => { if (event.origin.startsWith("https://www.sofascore")) { if (el.id === event.data.id) { el.style.height = event.data.height + "px"; } } }); })(document.getElementById("sofa-standings-embed-33-42415"));
Inter Milan dengan format 3-5-2 Simone Inzaghi langsung tanpil menyerang dari menit pertama.
Peluang pun langsung mampu mereka ciptakan pada menit 8' lewat sontekan kaki kanan Lautaro Martinez.
Sayangnya, bola masih melebar dari gawang Lazio.