TRIBUNNEWS.COM - Winger PSG, Neymar baru saja mencatatkan penampilan ke-100 di Liga Prancis.
Penampilan ke-100 Neymar terjadi ketika PSG mengalahkan tuan rumah Lyon dengan skor 0-1 dalam lanjutan pekan kedelapan Liga Prancis, Senin (19/9/2022) dini hari tadi.
Catatan bersejarah ini diwarnai kesuksesan Neymar membantu Lionel Messi menjadi pahlawan kemenangan PSG.
Baca juga: Belum Akur, Neymar Dikabarkan Masih Tidak Senang dengan Kylian Mbappe
Neymar menjadi kreator gol tunggal Messi ke gawang Lyon pada babak pertama menit kelima.
Messi mengkonversikan umpan Neymar yang berada di dalam kotak penalti Lyon.
Nyatanya gol Messi itu menjadi akhir perlawanan Lyon yang menyerah 0-1 di tangan PSG.
Menyikapi catatan bersejarah miliknya tersebut, Neymar mengaku gembira meski gagal mencetak gol pun.
Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 94 95 96 97 Kurikulum Merdeka, Uji Kompetensi Bab 3 - Halaman all
20 Latihan Soal IPAS Kelas 4 SD BAB 4 Kurikulum Merdeka serta Kunci Jawaban, Perubahan Bentuk Energi
Kegembiraan Neymar semakin bertambah dengan tambahan 3 poin yang membawa PSG semakin kokoh memuncaki klasemen Liga Prancis.
PSG sekarang memimpin klasemen Liga Prancis dengan koleksi 22 poin hasil dari 7 kemenangan dan 1 imbang.
“Perasaan saya sangat senang bisa mencapai jumlah pertandingan ini di Ligue 1 bersama Paris," buka Neymar dikutip dari laman Sportkeeda.
"Saya benar-benar sangat senang, terutama karena kami menang dan itu adalah pertandingan yang sangat bagus karena kami bermain dengan sangat baik," lanjutnya.
"Kami memenangkan pertandingan ini yang kami tahu sulit, melawan lawan yang tangguh," akui winger andalan Timnas Brasil tersebut.
Lebih lanjut, winger berusia 30 tahun ini menekankan bahwa kemenangan tim adalah nomor satu ketimbang kepentingan individu.
Neymar telah mencetak 77 gol dan 46 assist dalam 100 pertandingan Ligue 1 sejauh ini.
Pemain sayap Brasil itu tampil gemilang musim ini, mencetak delapan gol dan tujuh assist dalam delapan pertandingan liga.
"Kami mampu berperilaku baik, baik dalam bertahan maupun menyerang dan itulah yang membuat kami menang. Itu yang terpenting," tandasnya.
(Tribunnews/Ipung)