Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Timnas Indonesia meladeni Timnas Curacao dalam FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022).
Hujan lima gol menghiasi papan skor dengan hasil akhir 3-2 untuk kemenangan skuat asuhan Shin Tae-yong atas negara CONCACAF itu.
Timnas Indonesia membobol gawang Curacao yang dikawal oleh Tyrick Jeremy, lewat sepakan gol Marc Klok (19'), disusul sundulan Fachruddin Aryanto (22'), dan backhill Dimas Drajad (65')
Sementara gawang Timnas Indonesia yang dikawal Nadeo Agrawinata kebobolan dua gol lewat Rangelo Janga (6') dan Juninho Bacuna (24').
Jalannya Pertandingan
Petaka datang bagi Timnas Indonesia saat pertandingan baru berjalan tujuh menit. Rangelo Janga membobol gawang Nadeo Argawinata usai mendapatkan bola liar di depan gawang Indonesia. Ia dengan tenang menceploskan bola ke gawang yang terbuka lebar.
Curacao unggul 1-0.
Indonesia mampu menyamakan kedudukan memasuki menit 19. Marc Klok menerima bola dan tinggal berhadapan dengan kiper. Klok lantas menyepak bola masuk ke gawang.
Indonesia menyeimbangkan 1-1.
Pada menit 22, Indonesia membalikkan keadaan. Fachruddin Aryanto menyundul bola masuk ke gawang dengan memanfaatkan umpan lemparan ke dalam dari Pratama Arhan.
Indonesia unggul 2-1.
Namun, keuggulan Indonesia tak bertahan lama. Memasuki menit 25, Juninho Bacuna mencetak gol kedua Curacao usai memanfaatkan assist Kenji Gorre.
Skor imbang 2-2.
Yakob Sayuri melepaskan tembakan jarak dekat pada menit 39. Sepakan keras via kaki kanan darinya berhasil diblok dengan kaki kiper Curacao.
Skor imbang 2-2 menjadi penutup babak pertama.
Dimas Drajad membawa Indonesia unggul 3-2 pada menit 65. Ia menyambar umpang Pratama Arhan dengan sontekan di depan gawang Curacao.
Permainan menekan itu pun membuahkan hasil ketika Egy Maulana merebut si kulit bundar dari kaki lawan.
Kepiawaian Egy merebut bola membuat salah satu pemain Curacao mengganjal laju larinya. Wasit pun memberikan hadiah tendangan bebas kepada Timnas Indonesia.
Sayangnya kesempatan tendangan bebas awal menit pertama itu belum menghasilkan peluang yang berbahaya.
Menit keempat pertahanan Timnas Indonesia berhasil ditembus pemain Curacao yang menggunakan nomor punggung 3.
Untungnya umpan itu masih bisa diantisipasi sehingga menghasilkan sepak pojok untuk Curacao.
Skema tendangan pojok memperagakan bola pendek yang diakhiri dengan umpan lambung ke tengah kotak penalti Timnas Indonesia.
Bola umpan lambung masih bisa disundul keluar oleh bek Timnas Indonesia.
Memasuki babak kedua, Shin Tae-yong yang memasukkan sejumlah pemain di babak kedua pun efektif membawa permainan semakin menekan.
Dimas Drajad membawa Indonesia unggul 3-2 pada menit 65. Ia menyambar umpang Pratama Arhan dengan sontekan di depan gawang Curacao.
Beberapa kali tim asuhan Remko Bicentini itu sempat melakukan serangan balik.
Namun, tak satu pun yang membuhakan gol untuk menyeimbangkan kedudukan.
Skor 3-2 menutup pertandingan pertama ajang FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Curacao.
Pertandingan kedua akan tersaji di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022).