Namun, finishing Aubameyang dan Havertz menjadi masalah Chelsea untuk menambah gol.
Hingga babak pertama usai, skor 0-1 untuk keunggulan The Blues bertahan.
Di babak kedua, Salzburg hanya membutuhkan waktu 4 menit untuk menyamakan kedudukan.
Menyambut umpan cantik Woeber, Adamu sukses menjebol gawang Kepa dengan sontekan kaki kanannya.
Salzburg 1-1 Chelsea.
Sukses mencetak gol penyeimbang, Salzburg tampil lebih percaya diri.
Namun The Blues tak ingin begitu saja kehilangan poin penuh.
Anak asuh Graham Potter itu mencoba untuk mengambil kendali serangan.
Di menit 51' Aubameyang kembali mendapat peluang apik.
Baca juga: Live Skor Hasil Salzburg vs Chelsea Liga Champions: Gol Kovacic Bawa The Blues Unggul di Babak I
Namun, lagi-lagi save Kohn mampu menepis sepakan kaki kiri sang striker.
Akhirnya, di menit 64' lewat kaki Kai Havertz Chelsea sukses menciptakan gol kedua.
Sepakan melengkung pemain asal Jerman itu membuat Kohn tak berkutik.
Chelsea kembali unggul dengan skor 1-2 atas Salzburg.
Setelah kembali unggul, Chelsea lebih fokus untuk mempertahankan keunggulan.