TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Timnas U20 Indonesia di Piala Asia U20 2023 yang diselenggarakan di Uzbekistan.
Timnas U20 Indonesia berada satu grup dengan tuan rumah Uzbekistan.
Selain itu, Timnas U20 Indonesia juga tergabung dengan Irak dan Suriah dalam grup A.
Piala Asia U20 2023 rencananya diselenggarakan mulai 1 hingga 18 Maret 2023.
Baca juga: Hasil Drawing Piala Asia U20 2023, Timnas U20 Indonesia dan Tuan Rumah Uzbekistan Satu Grup
Matchday pertama penyisihan grup Piala Asia U20 2023 akan berlangsung pada 1 hingga 3 Maret 2023.
Lalu dilanjutkan matchday kedua pada 4-6 Maret 2023.
Dan laga pamungkas penyisihan grup Piala Asia U20 2023 pada 7-9 Maret 2023.
Berikut jadwal Timnas U20 Indonesia di Piala Asia U20 2023
1 Maret 2023 - Timnas U20 Indonesia vs Irak
4 Maret 2023 - Suriah vs Timnas U20 Indonesia
7 Maret 2023 - Uzbekistan vs Timnas U20 Indonesia
Hasil drawing Piala Asia U20 2023
Grup A
Uzbekistan (tuan rumah), Suriah, Irak, Timnas U20 Indonesia
Grup B
Iran, Vietnam, Australia, Qatar
Grup C
Oman, Yordania, Tajikistan, Korea Selatan
Grup D
Kirgistan, China, Jepang, Arab Saudi
Preview grup A
Tuan rumah Uzbekistan adalah runner-up pada 2008.
Ini kali kedelapan tim tuan rumah tersebut ikut serta dalam Piala Asia U20.
Sementara bagi Irak, tim yang lolos kualifikasi sebagai runner-up terbaik keempat pernah meraih gelar juara Piala Asia U20 sebanyak lima kali.
Terakhir Irak juara Piala Asia U20 pada tahun 2000.
Sebelumnya pada tahun 1975, 1977, 1978, dan 1988.
Suriah juga pernah keluar sebagai jawara pada tahun 1994.
Ketiga kontestan grup A Piala Asia U20 2023 yang akan dihadapi Timnas U20 Indonesia ini memiliki pemain-pemain dengan fisik tinggi dan besar.
Menariknya, agenda Timnas U20 Indonesia yang saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Turki memliki postur tubuh yang hampir serupa.
Terlebih jika agenda ini dilanjutkan dengan lawatan di Eropa, dengan begitu skuat Garuda Muda akan terbiasa menghadapi lawan dengan postur lebih dari mereka.
(Tribunnews.com/Sina)