News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia U20

Timnas Indonesia U-20: Babak Pertama Indonesia vs Moldova Tak Tampil Bagus Ini Kata Shin Tae-yong

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Timnas Indonesia U-20, Ronaldo Kwateh saat mencoba melewati hadangan pemain Moldova U-20 pada laga uji coba yang dihelat di di Antalya, Turki, Selasa (1/11/2022).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia U-20 sukses mengalahkan Moldova U-20, 3-1 pada laga uji coba yang berlangsung di Antalya, Turki, Selasa (1/11/2022).

Pada laga tersebut, Marselino dkk. sempat tertinggal duluan. Bahkan permainan Timnas Indonesia U-20 pada babak pertama tampil di bawah kualitas.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun membeberkan alasan mengapa para pemainnya tampil tak biasanya pada babak pertama.

Kendala non teknis seperti transportasi hingga pengurusan Visa sebelum pertandingan ternyata yang membuat para pemain terlihat tidak fokus saat memulai laga.

Shin Tae-yong (Tangkapan layar Instagram/PSSI)

“Pertama-tama saya ucapkan selamat kepada para pemain walaupun memang babak pertama fokus para pemain agak menurun. Banyak masalah juga untuk hari ini, ada masalah bus juga transportasi dan visa juga,” kata Shin Tae-yong seusai laga.

“Tapi para pemain bisa melawan itu. Di babak kedua mereka tunjukkan penampilan terbaiknya dan saya ucapkan terima kasih atas kerja keras para pemain,” sambungnya.

Usai turun minum, penampilan Skuad Garuda tampil lebih apik lagi hingga sukses mendominasi jalannya pertandingan.

Alhasil, tiga gol pun bersarang di gawang Moldova U-20 dan menutup pertandingan dengan kemenangan untuk Indonesia, 3-1.

Tiga gol Timnas Indonesia U-20 dicetak oleh Rabbani Tasnim, Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan.

Setelah ini, para pemain kembali bersiap menghadapi Moldova U-20 pada laga uji coba kedua yang berlangsung pada Jumat (4/11/2022).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini