News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Profil Alejandro Garnacho, Wonderkid Manchester United yang Menanti Debut di Timnas Argentina

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Winger Manchester United, Alejandro Garnacho merayakan golnya ke gawang Real Sociedad. Berikut profil Alejandro Garnacho, wonderkid Manchester United yang menanti kesempatan debut di Timnas Argentina.

TRIBUNNEWS.COM - Profil Alejandro Garnacho, wonderkid Manchester United yang menanti kesempatan debut di Timnas Argentina.

Alejandro Garnacho lahir pada 1 Juli 2004, di Madrid, Spanyol. Saat ini, Alejandro Garnacho baru berusia 18 tahun.

Berposisi sebagai winger, Alejandro Garnacho memiliki tinggi badan 180 cm.

Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho merayakan gol timnya di pertandingan grup E Liga Eropa antara Real Sociedad dan Manchester United di stadion Anoeta pada 3 November 2022. (ANDER GILLENEA / AFP)

Baca juga: Hasil Liga Eropa: Bintang Kemenangan MU atas Sociedad, Garnacho Pecahkan Rekor Gol Termuda

Pada 2 Oktober 2020, Alejandro Garnacho bergabung dengan Manchester United U-18 setelah 5 musim sebelumnya menimba ilmu di akademi Atletico Madrid.

Peforma Garnacho selama semusim di Manchester United U-18 terbilang cukup mengesankan.

Ia sukses membuat 31 penampilan untuk Manchester Unietd U-18 dengan sumbangsih 16 gol dan 8 asisst.

Kontribusi mentereng ini membawa Garnacho promosi ke Manchester United U-21 pada musim 2021.

Garnacho berhasil menjaga konsistensi penampilannya dengan membukukan 16 pertandingan bersama Manchester United U-21.

Dalam 16 laga itu, Garnacho juga sukses mencetak 5 gol dan 2 asisst.

Diberi Debut Ralf Rangnick

Bakat Garnacho tercium oleh Ralf Rangnick yang datang sebagai pelatih interim Manchester United menjelang akhir musim lalu.

Rangnick yang membesut MU tidak sampai setengah musim itu sempat memberi penampilan debut untuk Garnacho di tim senior.

Tepatnya pada pekan 37 Liga Inggris musim lalu saat MU bermain imbang 1-1 dengan Chelsea.

Garnacho masuk menit 90 untuk menggantikan Anthony Elanga.

Kemudian satu penampilan lagi diberikan Rangnick untuk Garnacho pada akhir kompetisi pekan 38 Liga Inggris.

Garnacho bermain lebih banyak selama 11 menit dan MU menyerah di kandang Crystal Palace dengan skor 1-0.

Gelandang Rayo Vallecano Unai Lopez (kiri) bersaing dengan gelandang Manchester United Alejandro Garnacho (kanan) selama pertandingan persahabatan antara Manchester United dan Rayo Vallecano di Old Trafford pada 31 Juli 2022. (NIGEL RODDIS / AFP)

Peningkatan Peforma

Kini, Garnacho mulai menjadi ancaman serius bagi para pemain senior Manchester United dalam memperebutkan posisi starting eleven.

Garnacho tetap diberi tempat oleh Erik Ten Hag yang menangani Manchester United sejak awal musim 2022.

Ia musim ini telah mengoleksi 5 penampilan di bawah kepemipinan Ten Hag.

Terbaru Garnacho menjadi bintang kemenangan MU setelah mencetak satu gol ke gawang Real Sociedad pada hasil Liga Eropa matchday terakhir grup E, Jumat (4/11/2022) dini hari.

Ia membobol gawang Real Sociedad pada menit 17 setelah meneruskan umpan matang yang dikirimkan Cristiano Ronaldo.

Selebrasi wonderkid Manchester United, Alejandro Garnacho seusai mencetak gol lewat sebuah tendangan bebas ke gawang Leicester City di turnamen Piala FA kelompok umur. (tangkaplayar/manchestereveningnews)
Pujian Erik Ten Hag

Kontribusi satu gol Garnacho membuat Erik Ten Hag selaku pelatih Manchester United melemparkan pujian khusus.

Ia mengaku bangga dengan etos kerja yang ditunjukkan Garnacho selama bermain di atas lapangan.

Arsitek asal Belanda itu berharap Garnacho menjaga konsistensinya agar selalu masuk starting eleven.

"Dia melakukannya dengan baik dan saya harap dia bisa terus melaju dalam proses ini," buka Erik Ten Hag dikutip dari laman Manutd.

"Dia adalah pertahanan yang andal, pekerja keras, dia adalah ancaman dan dia mencetak gol," pujinya.

"Jika dia bisa melanjutkan proses ini, saya sangat senang," tegas Ten Hag.

Pemain Manchester United Alejandro Garnacho (kanan) dan Cristiano Ronaldo merayakan gol di pertandingan grup E Liga Eropa antara Real Sociedad dan Manchester United di stadion Anoeta pada 3 November 2022. (ANDER GILLENEA / AFP)

Menanti Debut di Timnas Argentina

Kesuksesan Garnacho mempertahankan level permainan di level klub tentu menjadi sebuah keuntungan besar bagi Timnas Argentina.

Garnacho memilih Argentina sebagai kewarganegaraannya setelah mempunyai pada usia muda pernah mencicipi timnas junior Spanyol.

Garnacho tercatat pernah bermain 3 kali di spanyol U-18 pada periode Oktober 2021.

Namun baru-baru ini, Garnacho telah tegas memilih Argentina sebagai kewarganegaraannya.

Pasalnya, Garnacho memiliki dwi negara antara Spanyol dan Argentina.

Garnacho pun lantas memilih Argentina dan telah bermain untuk Timnas U-20 sebanyak 4 kali dan mencetak 4 gol pada periode Maret 2022.

Sekarang tugas Garnacho adalah menanti panggilan debut bersama Timnas Argentina senior.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini