Erling Haaland Libur Bikin Gol
Tak ada hujan yang tak reda. Begitu pula dengan Erling Haaland, striker fenomenal milik Manchester City.
Pada laga ini, Haaland bermain penuh, hanya tak ada gol yang tercipta dari dirinya.
Padahal sejauh ini, Erling Haaland adalah monster gol yang sudah mencetak 18 gol dan 3 asisst yang membuat dia nangkring di posisi top scorer Liga Inggris 2022.
Peluang Pertama Brentford Lewat Bryan Mbeumo
Pada menit ke-4, Brentford menjadi tim pertama yang membuat peluang lewat Bryan Mbeumo.
Mbeumo melepaskan sepakan kaki kanannya dari dalam kotak penalti.
Sayang, sontekan Mbeumo masih mampu ditepis oleh Ederson.
Pembuktian Ivan Toney
Tiga menit kemudian, Brentford kembali membuat peluang ke gawang Manchetser City.
Kali ini giliran Ivan Toney yang membuat peluang lewat sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti usai menyambar umpan Mbeumo.
Ederson dengan sigap berhasil membuat gawang Man City aman usai menepis sepakan Toney.
Seusai mendaptakan 2 peluang, Brentford akhirnya mampu mencetak gol pada menit ke-16.
Gol tim tamu dicetak oleh Toney lewat sundulannya dari dalam kotak penalti.