News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Argentina Hancurkan UEA 5-0, Bekal Sempurna La Albiceleste Tatap Piala Dunia 2022 Qatar

Penulis: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Argentina Angel Di Maria (kedua dari kiri) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola persahabatan antara Argentina dan Uni Emirat Arab di Stadion Mohammed Bin Zayed di Abu Dhabi, pada 16 November 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Argentina berhasil menghancurkan Uni Emirat Arab dalam sebuah laga ujicoba jelang Piala Dunia 2022.

Berlangsung di Mohammed Bin Zayed Stadium, Rabu (16/11/2022), Argentina menang dengan skor telak yakni lima gol tanpa balas.

Kemenangan besar melawan UEA menjadi bekal sempurna Argentina dalam menatap ajang Piala Dunia 2022 yang tinggal menghitung hari.

Baca juga: 3 Kandidat Juara Piala Dunia 2022 Pilihan Messi: Ada Inggris, Ronaldo Cs Tak Masuk Hitungan

Pelatih Argentina, Lionel Scalloni menurunkan kekuatan penuh saat meladeni permainan UEA selaku tim tuan rumah.

Angel Di Maria, Julian Alvarez, dan Lionel Messi memimpin pasukan Argentina di lini depan.

Sementara, duet Nicolas Otamendi dan Lisandro Martinez mengawal lini pertahanan Argentina dalam menghadapi serangan musuh.

Argentina langsung membuka keunggulan setelah Julian Alvarez sukses mengonversikan assist dari Lionel Messi pada menit ke-17.

Setelah mencetak gol pembuka lewat Julian Alvarez, Angel Di Maria mendadak jadi bintang utama lapangan.

Pemain asal Juventus itu secara beruntun mencetak brace masing-masing pada menit 25 dan 36.

Penampilan gemilang Angel Di Maria tak berhenti disitu saja, dimana ia sukses gantian mencatatkan assist atas terciptanya gol keempat Barcelona.

Umpan Di Maria berhasil diselesaikan dengan sempurna oleh Messi saat menjebol jala gawang UEA pada menit ke-44.

Argentina akhirnya berhasil menutup kemenangan atas tim tuan rumah lewat gol yang dihasilkan Joaquin Correa menit ke-60.

Gol Joaquin Corre akhirnya menjadi penutup kemenangan telak Argentina atas Uni Emirat Arab.

Kemenangan besar melawan tim asal Asia itu seakan menjadi bekal sempurna Argentina jelang perhelatan Piala Dunia 2022.

Pemain Argentina Julian Alvarez (kedua dari kanan) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Argentina dan Jamaika di Red Bull Arena di Harrison, New Jersey, pada 27 September 2022. (Andres Kudacki / AFP)
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini