TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak I Dewa United vs Arema FC ditandai dengan keunggulan Singo Edan dengan skor tipis 0-1, Rabu (7/12/2022) di Stadion Manahan, Solo.
Arema FC mencetak satu-satunya gol di babak pertama lewat sepakan penalti Rizky Dwi (27').
Dewa United yang berusaha mengejar ketertinggalan belum berhasil menciptakan peluang-peluang matang.
Baca juga: Live Streaming Indosiar Dewa United vs Arema FC di Liga 1, Simak Susunan Pemainnya di Sini
Demikian pula dengan Arema FC yang berniat menambah keunggulan.
Untuk itu, hasil babak I Dewa United vs Arema FC berakhir dengan skor 0-1.
Link Live Streaming Dewa United vs Arema FC
Blunder
Sebuah kesalahan backpass dari pemain Dewa United menjadi pemantik.
Bola ditujukan ke kiper Dede Natshir tak bergulir cukup cepat.
Pemain Arema FC, Dedik mencoba mengejar bola dengan berlari kencang.
Dede Natshir mencegah Dedik mendapatkan bola tersebut.
Sayangnya, upaya yang ia lakukan justru membuahkan penalti bagi Singo Edan.
Dede dianggap melanggar Dedik dan wasit tak segan menunjuk titik putih.
Jalannya Laga
Dewa United dan Arema FC sama-sama berhati-hati dalam memulai laga.
Bola-bola pendek dengan tempo cukup lambat menjadi andalan.
Hingga menit ke-10, bola lebih sering bergulir di lapangan tengah kedua tim.
Bisa dibilang, peluang matang perdana bagi Dewa United dan Arema FC baru datang di menit ke-25.
Sebuah kesalahan backpass dari pemain Dewa United menjadi pemantik.
Bola ditujukan ke kiper Dede Natshir tak bergulir cukup cepat.
Pemain Arema FC, Dedik mencoba mengejar bola dengan berlari kencang.
Dede Natshir mencegah Dedik mendapatkan bola tersebut.
Sayangnya, upaya yang ia lakukan justru membuahkan penalti bagi Singo Edan.
Dede dianggap melanggar Dedik dan wasit tak segan menunjuk titik putih.
Rizky Dwi yang menjadi eksekutor sukses melesakkan bola.
Sekaligus, ia mengubah papan skor menjadi 0-1 untuk keunggulan Arema FC.
Setelah itu, Dewa United dan Arema FC cukup banyak melakukan upaya tendagan dari luar kotak.
Namun hal tersebut belum cukup untuk mengubah papan skor.
Babak pertama berakhir untuk keunggulan Arema FC dengan skor tipis 0-1.
(Tribunnews.com/Guruh)