News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Liga Inggris

Jadwal Carabao Cup: Manchester City vs Liverpool, Malam Ini Live Mola TV

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne (ke-3 dari kanan) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol tendangan bebas ke gawang tuan rumah Leicester City selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di King Power Stadium, pada 29 Oktober 2022. Jadwal babak 16 besar Piala Liga Inggris malam ini, Jumat (23/12/2022) pukul 03.00 WIB. Manchester City vs Liverpool, live di Mola TV.

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal babak 16 besar Carabao Cup malam ini, Jumat (23/12/2022) pukul 03.00 WIB.

Laga big match dari ajang Carabao Cup mempertemukan Manchester City vs Liverpool di Stadion Etihad, live Mola TV.

Pada babak sebelumnya, The Citizens -julukan Manchester Citty- mengandaskan perlawanan Chelsea dengan skor 2-0 sementara Liverpool mengalahkan Derby County dengan skor 1-0.

Jadwal Piala Liga Inggris

Jumat (23/12/2022)

Manchester City vs Liverpool, pukul 03.00 WIB (Live di Mola TV).

Baca juga: Prediksi Skor Manchester City vs Liverpool di Carabao Cup: Skuad Sama-sama Mewah, Laga Bakal Sengit

Ini akan menjadi ajang balas dendam skuad asuhan Pep Guardiola sebab pada pertemuan terakhir mereka di Liga Inggris, Kevin De Bruyne dkk. harus takluk 1-0.

Pada laga ini, penyerang The Citizens, Julian Alvarez dipastikan absen sebab dirinya masih menjalani liburan usai membawa Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.

Di sisi lain, Man City juga sedang menghadapi kondisi pemain yang kurang prima akibat jeda kompetisi.

"Kita lihat saja. Saya merasa para pemain di Piala Dunia memiliki kondisi yang lebih baik daripada kami di sini," ujar Guardiola

"Sergio [Gomez], Erling [Haaland], Riyad [Mahrez], Cole [Palmer], mereka sedikit kurang prima dibandingkan dengan Manu [Akanji], Rodri, Aymeric [Laporte]," ucap eks pelatih Barcelona, seperti yang dikutip dari Evening Standard.

"Para pemain yang telah kembali, bersaing dan berlatih setiap hari, sementara kami saat itu sedang libur."

"Itulah mengapa besok penting, untuk menjaga ritme dan untuk para pemain yang tidak tampil Piala Dunia, untuk mendapatkan ritme itu," katanya.

Sementara dari kubu The Reds, Ibrahima Konate yang juga bermain di final Piala Dunia 2022 untuk Prancis kemungkinan tak akan terlibat di laga ini.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini