News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

4 Agenda Besar Timnas Indonesia di 2023, Shin Tae-yong Super Sibuk

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesepak bola Timnas Indonesia befoto bersama sebelum menghadapi Timnas Thailand dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Inilah agenda besar yang akan dilakoni Timnas Indonesia di sepanjang tahun 2023. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM - Inilah agenda besar yang akan dilakoni Timnas Indonesia di sepanjang tahun 2023.

Tahun ini, jadwal padat menanti Timnas Indonesia dari berbagai kelompok umur.

Jadwal padat tersebut membuat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, harus pandai memutar otak.

Seperti yang diketahui, Shin Tae-yong melatih Timnas Indonesia mulai dari Timnas U20, U23 hingga senior.

Baca juga: Sorotan Filipina vs Timnas Indonesia, Piala AFF 2022, Rotasi Shin Tae-yong di Lini Tengah, Live RCTI

Saking padatnya, Shin Tae-yong juga telah melimpahkan salah satu tugasnya ke asisten pelatihnya.

Dimana Timnas U23 Indonesia untuk Sea Games 2023 bakal dilatih Nova Arianto.

Lantas, apa saja agenda yang akan diarungi Timnas Indonesia di 2023?

1. Piala Asia U20 2023

Timnas U20 Indonesia sudah mengamankan satu tiket di Piala Asia U20 2023.

Marselino Ferdinan bakal terbang ke Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023.

Di Piala Asia U20 mendatang, skuad asuhan Shin Tae-yong tergabung ke dalam Grup A bersama Uzbekistan (tuan rumah), Suriah, dan Irak.

Timnas U20 Indonesia bakal menantang Irak pada laga perdana, 1 Maret 2023.

2. Sea Games 2023

Kemudian, ada Sea Games 2023 yang bakal berlangsung pada 5 Mei sampai 17 Mei di Kamboja.

Pada ajang Sea Games 2023, Indonesia akan menurunkan Timnas U23.

Timnas U23 Indonesia akan dinahkodai oleh Nova Arianto.

3. Piala Dunia U20 2023

Lalu, ada Piala Dunia U20 2023 yang pastinya menjadi agenda besar Timnas Indonesia.

Terlebih lagi, Piala Dunia U20 2023 bakal diselanggarakan di Indonesia mulai 20 Mei hingga 11 Juni.

Menatap Piala U20 2023 yang sudah didepan mata, Shin Tae-yong juga sudah melalukan persiapan dari sekarang.

Salah satunya adalah merekomendasikan sejumlah nama untuk dinaturalisasi.

Sejauh ini, drawing Piala Dunia U20 2023 belum dilakukan.

Baca juga: VIDEO Momen Timnas Indonesia Latihan di Malam Tahun Baru: Diiringi Musik hingga Letupan Kembang Api

4. Piala Asia 2023

Seusai Piala Dunia U20, Shin Tae-yong langsung dihadapkan dengan Piala Asia 2023.

Piala Asia 2023 sendiri akan berlangsung pada 16 Juni hingg 16 Juli.

Masyarakat Indonesia tentu pasti sangat menentukan kiprah Timnas Indonesia senior di Piala Asia 2023.

Sebab, Timnas Indonesia akhirnya bisa tampil lagi di Piala Asia setelah terakhir kali pada 2007 silam.

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini