TRIBUNNEWS.COM - Jack Butland menjadi penjaga gawang incaran Manchester United untuk pelapis David de Gea.
Diketahui, kini Manchester United membutuhkan kiper baru setelah kepergian Martin Dubravka.
Pemain asal Slovakia itu dipinjam MU sejak musim panas lalu untuk melapis David de Gea.
Namun kini, kiper berusia 33 tahun itu secara mendadak dipanggil pulang oleh Newcastle United.
Manchester United sebenarnya masih memiliki Tom Heaton yang kini dipromosikan jadi kiper kedua usai kepulangan Dubravka ke Newcastle.
Baca juga: Kontraknya Belum Diperpanjang Manchester United, David de Gea Ngaku Ingin Pensiun di Old Trafford
Tapi United dinilai sangat riskan mengadalkan Tom Heaton yang sudah memasuki usia 36 tahun.
Sehingga situasi tersebut membuat Manchester United kini terpaksa mencari tambahan di posisi penjaga gawang.
Metro.co.uk melaporkan bahwa manchester United kini berencana merekrut Jack Butland dari Crystal Palace untuk menjadi pelapis David de Gea.
Kontrak Jack Butland bersama Palace akan berakhir pada akhir musim ini, sehingga membuatnya berstatus bebas trasfer pada musim panas mendatang.
Namun, kini manchester United disebut sedang dalam perbincangan untuk segera membawanya ke Old Trafford.
Manchester United dikabarkan berniat meminjam Butland selama enam bulan sampai akhir musim.
Peluang United merekrut Jack Butland terbilang cukup besar.
Crystal Palace dipercaya tak akan menghalangi kepindangan kiper asal Inggris tersebut.
Pasalnya, di Palace, Butland hanya menjadi kiper ketiga.