TRIBUNNWES.COMĀ - Indonesia patut berbangga karena sumbang satu wasit di Final Vietnam vs Thailand Piala AFF 2022.
Ialah Thoriq Alkatiri yang akan bertindak sebagai wasit keempat di partai Final Piala AFF 2022 leg pertama antara Vietnam vs Thailand, Jumat (13/1/2023).
Wasit asal Indonesia akan temani Ko Hyung Jin sebagai wasit pertama, Ko Hyunf Jin dan Park Kyun Yong yang bertindak sebagai asisten wasit.
Semua Wasit tersebut berasal dari negara yang sama dengan Park Hang-seo (pelatih Vietnam) yakni Korea Selatan.
Baca juga: 10 Agenda Timnas Indonesia di Tahun 2023 Usai Piala AFF: Ada Piala Asia, Piala Dunia & FIFA Matchday
Profil Singkat Thoriq Alkatiri
Tanggal Lahir: 19 November 1988
Umur: 34 Tahun
Kota Kelahiran: Purwakarta
Licensi FIFA: Tahun 2014
Karir Musim 2022/2023
- Wasit Utama
Uji Coba Internasional (Laos vs Maldives): 1 Kali
Kualifikasi AFC U20: 2 Kali
Liga 1 Indonesia: 7 Kali
- Wasit Keempat
Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia: 1 Kali
Uji Coba Internasional: 2 Kali
Liga Champion Asia (AFC Klub): 4 Kali
Piala Asia: 3 Kali
Kualifikasi Piala Asia U20: 2 Kali
Piala AFF U19: 1 Kali
Piala AFF U23: 1 Kali
Piala AFF 2022: 2 Kali
Piala Menpora: 1 Kali
Liga Indonesia: 4 Kali
Preview Laga Final Vietnam vs Thailand Piala AFF 2022
Gawang Vietnam Masih Perawan
Hingga babak Final Piala AFF 2022 gawang Timnas Vietnam masih perawan.
Tidak ada satu tim pun yang mampu memasukan gol ke dalam gawang yang dijaga Dang Van Lam.
Bahkan Timnas Indonesia yang berhadap di Semifinal tak berkutik.
Garuda kalah dengan agregat 2-0 oleh Vietnam.
Buah hasil kerja keras The Golden Star tersebut harus diacungi jempol.
Agak sulit menyamai prestasi anak asuh Park Hang-seo tersebut.
Namun di partai final musuh Vietnam tak sembarangan.
Total Thailand telah mencetak 16 gol ke gawang lawan.
Raihan tersebut sedikit lebih baik dari Vietnam yang mencatatkan 14 gol.
Tentunya pemain bertahan dari Park Hang-seo harus lebih disiapkan.
Untuk menghadapi gempuran dari Teerasil Dangda yang juga menduduki puncak top skor sementara.
Baca juga: Timnas Indonesia Tersingkir di Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Stay or Out?
Mental Juara Thailand Dua Kali Comeback Krusial
Partai Final AFF 2022 merupakan ajang ke-sepuluh kali bagi Timnas Thailand.
Secara data Timnas Thailand telah tampil sebanyak sembilan kali di Final Piala AFF.
Momen tersebut terjadi pada Piala AFF 1996, 2000, 2002, 2007, 2008, 2012, 2014, 2016 dan terakhir 2020.
Thailand hanya gagal raih trofi pada tahun 2007, 2008 dan 2012.
Tim Gajah Putih harus takluk oleh dua kali oleh Singapura dan Vietnam ketika itu.
Skuad asuhan Alexander Polking juga berpeluang torehkan galar juara dua kali berturut-turut.
Karena di Piala AFF 2020 lalu, Thailand mampu pecundangi Timnas Indonesia di partai Final.
Rekor tersebut akan setara dengan raihan Piala AFF tahun 2000 - 2002 dan juga 2014 - 2016.
Thailand memiliki mental juara yang kuat, terbukti dari dua kali tertinggal mampu mengembalikan keadaan.
Seperti ketika melawan Timnas Indonesia, Tim Gajah Putih mampu comeback dengan 10 pemain.
Sedangakn di partai Semifinal mampu membalikan keadaan setelah tertinggal agregat 1-0 atas Malaysia.
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)