News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Hasil Liga Inggris: Arsenal Dipecundangi Everton, Arteta Ungkap Penyebab Kekalahan Meriam London

Penulis: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manajer Arsenal asal Spanyol Mikel Arteta bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris, pada 4 Februari 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Arsenal secara tak terduga harus mengakui keunggulan Everton dalam laga lanjutan pekan ke-22 Liga Inggris, Sabtu (4/2/2023) malam WIB.

Berlangsung di Stadion Goodison Park, gol tunggal James Tarkowski (60') membuat Arsenal menelan kekalahan keduanya musim ini di Liga Inggris

Kekalahan tersebut tentu cukup disesalkan Arsenal yang tengah memimpin jalur perburuan gelar juara Liga Inggris.

Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal mencoba membongkar biang kerok penyebab kekalahan timnya melawan bekas klubnya.

Bek Everton Inggris James Tarkowski merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris, pada 4 Februari 2023. (Paul ELLIS / AFP)

Arteta menyesalkan kurangnya kekejaman para pemain klubnya ketika berada di sepertiga wilayah lapangan lawan.

Padahal, Arteta merasa timnya punya banyak peluang sepanjang pertandingan melawan Everton.

"Kami memiliki banyak penguasaan bola tetapi kurang tujuan dan kualitas di sepertiga lapangan akhir," akui Arteta dilansir BBC.

"Kami juga menghasilkan banyak peluang, kemudian kami kebobolan, mereka memperlambat permainan, kami jadi kesulitan," tambahnya.

Lebih lanjut, Arteta juga menyoroti kekuatan timnya yang kalah dalam urusan tinggi badan dan fisik.

Gol Tarkowski yang membuat Arsenal kalah terbukti didapatkan lewat situasi sepak pojok.

Arteta pun mengakui timnya terlalu banyak memberikan tendangan bebas kepada tuan rumah dimana hal itu memang sudah menjadi bagian strategi Everton.

"Mereka memiliki kekuatan dalam hal tinggi badan dan fisik, jadi jika anda ingin mengontrol laga melawan mereka, anda harus mampu menangani hal itu, tapi kami tidak bisa hari ini," jujur Arteta.

"Kami juga membutuhkan lebih banyak ketenangan untuk mengontrol permainan, ditambah kami malah memberikan mereka banyak tendangan bebas yang tidak perlu,"

"Ini akan menjadi rumit, tapi kami akan bekerja keras dan bermain jauh lebih baik pada laga-laga berikutnya," tambahnya.

Penjaga gawang Inggris Arsenal Aaron Ramsdale melompat untuk menangkap bola selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris, pada 4 Februari 2023. (Paul ELLIS / AFP)

Kekalahan tipis melawan Everton menjadi alarm bagi Arsenal yang saat ini masih memimpin perburuan gelar juara Liga Inggris.

Jarak poin antara Arsenal dengan Manchester City berpeluang dipangkas menjadi dua angka jika The Citizens mampu mengalahkan Spurs, besok malam.

Sementara itu, kemenangan melawan Arsenal terasa penting bagi Everton untuk keluar dari zona degradasi.

Kekalahan melawan Everton secara tidak langsung juga menyisakan kenangan buruk khususnya bagi Arteta maupun Arsenal.

Gelandang Everton Inggris Dwight McNeil (kanan) menantang bek Arsenal Inggris Ben White selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris, pada 4 Februari 2023. (Paul ELLIS / AFP)

Bagi Arteta yang pernah menjadi pemain klub tersebut, nyatanya ia belum pernah menang melawan Everton semenjak melatih Arsenal.

Tiga kekalahan dalam tiga lawatan terakhir ke kandang Everton membuat Arteta benar-benar seperti kehilangan cara untuk mengalahkan timnya.

Sementara itu bagi Arsenal, tim Meriam London tercatat gagal mengalahkan Everton di Goodison Park dalam lima pertemuan terakhir.

Hal itu menandakan bahwa Goodison Park benar-benar belum berjodoh bagi Arteta maupun Arsenal dalam beberapa musim terakhir.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini