TRIBUNNEWS.COM- Superstar PSG, Neymar merasa khawatir dengan bocornya insiden pertengkaran di ruang ganti klub PSG.
Neymar mengatakan mereka harus berjalan bersama menjelang pertandingan Liga Champions melawan Bayern Munich.
Neymar dilaporkan terlibat dalam pertengkaran sengit dengan penasihat olahraga juara Ligue 1 Luis Campos.
Dia juga bentrok dengan rekan satu timnya setelah kekalahan dari Monaco, yang mengarah ke pembicaraan bahwa klub ingin menjual penyerang Brasil itu.
Mantan pemain Barcelona itu tidak menyangkal ada perdebatan sengit di akhir pekan lalu,
tetapi percaya ketidaksepakatan seperti itu seharusnya tidak sampai bocor ke publik.
Pemuncak klasemen PSG menderita kekalahan 3-1 dari Monaco pada pekan lalu setelah disingkirkan dari Coupe de France oleh Marseille.
Hal itu meningkatkan tekanan pada pelatih kepala Christophe Galtier.
Dia mengatakan pada malam leg pertama babak 16 besar melawan Bayern.
"Itu terjadi, sedikit diskusi, kami tidak setuju. Itu terjadi pada kami setiap hari, tapi saya mencintai mereka semua, seperti dengan pacar saya," kata Neymar.
“Sepak bola bukan hanya tentang cinta, bukan hanya persahabatan. Ada rasa hormat tapi membantu untuk berdiskusi".
"Kami tidak terbiasa kalah. Ketika ada kekalahan, tentu itu mengganggu kami. Itu menjadikannya bagian dari proses untuk berkembang".
"Untuk ruang ganti, terkadang kebohongan muncul di media dan menyebar ke seluruh dunia. Kebetulan rumor muncul di momen-momen penting musim ini".
"Kita harus mencari tahu apa yang terjadi. Tidak normal cerita keluar di pers, itu harus tetap di antara kita".