News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bursa Transfer Pemain

Saingi Man United dan Arsenal, Tottenham Hotspur Jadikan Marco Asensio Target Tranfer Musim Panas

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tottenham Hotspur dilaporkan menyaingi Manchester United dan Arsenal dalam perburuan winger Real Madrid, Marco Asensio. Gelandang Spanyol Real Madrid Marco Asensio (Kiri) bersaing dengan penyerang Real Mallorca Korea Selatan Lee Kang-in selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara RCD Mallorca dan Real Madrid di stadion Visit Mallorca di Palma de Mallorca pada 5 Februari 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Tottenham Hotspur dilaporkan akan menyaingi Manchester United dan Arsenal dalam perburuan winger Real Madrid, Marco Asensio.

Diketahui, hingga saat ini masa depan Marco Asensio di Real Madrid masih menjadi abu-abu.

Pasalnya, masih belum ada tanda-tanda akan terjalinnya pembaruan kontrak antara Real Madrid dengan Marco Asensio.

Kontrak Asensio sendiri akan berakhri pada musim panas esok.

Sehingga jika tak ada kesepakatan baru, Asensio bisa bebas pergi secara gratis pada akhir musim nanti.

Proses negosiasi kontrak Asensio yang macet itu membuat beberapa klub memantau peluang mendatangkan pemain berusia 27 tahun tersebut.

Kini Tottenham Hotspur dilaporkan telah mengidentifikasi gelandang Real Madrid tersebur sebagai target transfer pada musim panas.

Baca juga: Negosiasi Buntu, Carlo Ancelotti Sudah Tak Pedulikan Masa Depan Asensio di Real Madrid

Marca Asensio memang agak kesulitan tampil secara reguler di Real Madrid musim ini.

Asensio tak selalu menjadi pilihan pertama Carlo Ancelotti, pada awal musim hingga jeda Piala Dunia 2022.

Namun setelah Piala Dunia 2022, Asensio perlahan mendapat menit bermain reguler.

Ia telah menyumbang tiga gol dan satu assist dalam penampilannya sejak 22 Januari 2023.

Situasinya yang masih tak menentu di Los Blancos membuat sang pemain mempertimbangkan untuk hengkang dari Santiago Bernabeu.

Dilaporkan Football Insider, Tottenham Hotspor sedang mempertimbangkan untuk memboyong sang pemain ke London.

Meski Spurs telah memiliki Son Heung-min, Dejan Kulusevski dan Richarlison di posisi winger, Tottenham tetap membutuhkan kekuatan ekstra tambahan pemain.

Berdasarkan laporan tersebut juga mengabarkan bahwa Arsenal dan Manchester United juga tertarik mendatangkan Marco Asensio.

Penyerang Real Madrid, Marco Asensio, merayakan golnya ke gawang Valencia dalam laga di Stadion Alfredo Di Stefano, Kamis (18/6/2020). (TWITTER.COM/REALMADRID)

Carlo Ancelotti Tak Pedulikan Masa Depan Asensio

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti tanggapi tentang masa depan Marco Asensio di Santiago Bernabeu.

Menurut Ancelotti, yang terpenting adalah sang pemain tetap memberikan kontribusi maksimal saat masih berseragam Los Blancos.

"Dia terlihat baik bagi saya, saya tidak tahu apakah dia akan bertahan atau tidak," ujar Carlo Ancelotti yang dikutip dari GOAL International.

Bahkan Ancelotti mengaku tidak terlalu peduli soal masalah kontrak Marco Asensio.

"Dia bertahan atau tidak, saya tidak tahu. Saya tidak peduli."

Para pemain Real Madrid merayakan gol pertama mereka yang dicetak Marco Asensio (tengah) selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Real Madrid CF dan Valencia CF di stadion Santiago Bernabeu di Madrid pada 2 Februari 2023. (JAVIER SORIANO / AFP)

Mantan pelatih Everton itu mengatakan bahwa saat ini ada hal lain yang lebih ia pedulikan ketimbang kontrak Asensio.

Carlo Ancelotti mengaku dirinya hanya akan fokus pada performa pemain saja.

Yang terpenting bagaimana caranya sang pemain fokus dan bermain maksimal di atas lapangan.

"Kami memiliki tantangan yang sangat penting musim ini," kata Carlo Ancelotti.

"Yang penting adalah dia berkontribusi, seperti tahun lalu."

"Biarkan dia terus seperti ini, dan klub akan membuat keputusan yang paling tepat."

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini