TRIBUNNEWS.COM - Live skor hasil babak pertama Barito Putera vs Persib dalam lanjutan Liga 1 pekan 27 selesai untuk keunggulan tim tamu 0-1, Senin (27/2/2023) sore.
Berlangsung di Stadion Demang Lehman, Persib Bandung mendominasi permainan di awal babak pertama.
Hasilnya, David da Silva berhasil membawa Persib unggul setelah memanfaatkan umpan Beckham.
Di penghujung babak pertama, Persib harus bermain dengan 10 pemain menyusul kartu merah Teja Paku Alam.
Baca juga: Live Streaming Indosiar Barito Putera vs Persib Liga 1, Waktunya Maung Jauhi Persija
Jalannya Pertandingan
Ada perubahan dalam susunan pemain dari line-up Barito Putera dan Persib Bandung dalam laga ini.
Keduanya sama-sama tidak diperkuat pilar andalan, Bayu Pradana di lapangan tengah Barito Putera dan Ciro Alves di lini serangan Persib.
Di awal babak pertama, Persib bermain dengan tenang memanfaatkan umpan-umpan pendek yang kemudian direct ke depan untuk David da Silva.
Sementara Barito mengandalkan umpan panjang yang belum efektif.
Pada menit ke-7, Persib memberikan ancaman nyata yang hampir merobek jala Barito Putera.
Ezra Walian memberikan umpan terobosan ke kotak penalti karena melihat pergerakan Marc Klok.
Klok pun berhasil mendapatkan bola yang kemudian menyonteknya. Namun gangguan kiper Barito Putera, Beny membuat Klok tidak sempurna mengarahkan bola.
Bola masih melebar ke sisi kanan gawang Barito Putera.
Ketenangan pemain Persib dalam penguasaan bola begitu dominan dalam laga ini.
Beny harus kerja keras di bawah mistar gawang.
Pada menit ke-12, David da Silva melepaskan tembakan jarak dekat mendatar, tapi dapat dihalau Beny dan menghasilkan tembakan penjuru untuk Persib.
Tujuh menit berselang, Persib akhirnya mampu merubah papan skor pertandingan menjadi 0-1 melalui David da Silva.
Kerjasama apik dilakukan oleh tim asuhan Luis Milla antara Beckham, Marck Klok dan sang finisher David da Silva.
Berawal dari umpan pendek satu dua Beckham dengan Klok. Beckham akhirnya mendirect bola langsung ke kotak penalti Barito yang mengarah ke DDS.
Kondisinya, David diadanng dengan beberapa pemain Barito Putera, namun dengan sedikit pergerakan badan DDS mampu mengecoh dan meloloskan diri dari kawalan.
David pun berhadapan satu lawan satu dengan Beny, tembakan keras terukurnya merobek jala Barito Putera.
Tertinggal satu gol, Barito Putera coba mengimbangi permainan Persib dengan mengambil alih penguasaan bola.
Peluang didapat Barito Putera dari skema bola mati yang tidak jauh dari kotak 16 pass.
Namun sayang bola tendangan Renan Alves masih jauh dari gawang Persib.
Berikutnya, melalui Angga Putra Dewa. Mantan pemain PSIM itu melepaskan tembakan dari luar kotak penalti setelah mendapat bola dari rebound pemain Persib.
Tapi, upaya itu belum bisa merubah papan skor pertandingan.
Jelang jeda turun minum, Teja Paku Alam menerima kartu merah dari wasit.
Berawal dari serangan balik Barito Putera melalui direct ball.
Teja Paku Alam keluar jauh dari areanya untuk menghalau bola.
Alih-alih mengamankan bola dengan badannya, bola ternyata lebih tinggi dari lompatannya.
Teja pun menggunakan tangannya untuk menghalau bola di luar kotak penalti.
Aksi ini seperti yang dilakukan kiper Newcastle, Nick Pope saat melawan Liverpool (19/2).
Walhasil, Luis Milla harus menarik Beckham Putra untuk memainkan Reky Rahayu di bawah mistar gawang Persib.
Hingga peluit panjang dibunyikan, tidak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim.
Luis Milla merespon kekurangan timnya dengan memainkan Achmad Jufriyanto yang menggantikan Henhen Herdiana di awal babak kedua.
Hal ini guna menambah pertahanan karena hanya bermain dengan 10 pemain.
Barito yang unggul jumlah pemain hampir menyamakan kedudukan pada menit 54.
Mike Ott menyundul bola dari umpan silang rekannya di sisi sayap. Namun, positioning yang tepat dari Reky membuatnya dapat menepis bola.
Delapan menit kemudian, Reky kembali menggalkan peluang Barito Putera.
Umpan tembakan penjuru Rizky Pora disambut rekannya yang menyundul bola ke gawang, tapi bisa ditepis Reky.
Upaya Barito Putera untuk menyamakan kedudukan membuahkan hasil pada menit 65.
Umpan silang Rizky Pora dari sisi sayap mampu dimaksimalkan Renan Silva dengan sundulannya.
Pada saat bersamaan, Reky maju untuk menghalau bola, namun bola berhasil dimenangkan Renan Silva.
Skor 1-1 untuk kedua tim.
Kalah jumlah pemain, Persib Bandung nyatanya tidak mengurangi intensitas serangan.
Marc Klok jadi motor serangan bagi Maung Bandung, baik melalui transisi permainan dan umpan-umpan pendek dengan rekannya.
Pada menit 73, gawang Persib kembali bergetar, tapi tidak kebobolan. Tembakan jarak dekat Nazar mengenai mistar gawang sisi kanan Reky.
Petaka didapatkan Persib pada menit 78 setelah gawang Reky dibobol Gustavo Tocantins.
Rizky Pora lagi-lagi jadi kreator gol Barito Putera. Dia memberi umpan crossing dari sisi sayap kiri, dengan tenang, Tocantins melakukan pergerakan mengejar dan menyndul bola.
Bola yang mengarah ke susut gawang gagal dijangkau Reky.
Skor 2-1 untuk Barito Putera.
Hingga lima menit tambahan waktu babak kedua berakhir, Persib tak mampu mengejar ketertinggalan dari Barito Putera.
Susunan pemain Barito Putera vs Persib
Barito Putera
Yoewanto Stya Beny, Aditya Putra Dewa, Yuswanti Aditya, Renan Alves, Bagas Kaffa, Mike Ott, Ryota Noma, Nazar Nurzaidin, M Firli, Rizky Pora, Gustavo Tocantins.
Pelatih: Rahmad Darmawan
Persib Bandung
Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Daisuke Sato, Rachmat Irianto, Henhen Herdiana, Rezaldi Hehanussa, Dedi Kusnandar, Marc Klok, David Da Silva, Ezra Wallian.
Pelatih: Luis Milla
(Tribunnews.com/Sina)