News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Viral Video dari Berbagai Sudut, Momen Mohamed Salah Kecoh Lisandro Martinez Sebelum Gol Cody Gakpo

Penulis: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

SERANGAN BALIK- Mohamed Salah melakukan serangan balik membuat Lisandro Martinez pontang panting menjaganya. Mohamed Salah memaksa Lisandro Martinez melakukan gerakan-gerakan konyol pada saat menjaganya sebelum memberi asis untuk gol Ketiga Liverpool lewat Cody Gakpo. Gerakan Lisandro Martinez yang sempat terjatuh itu segera viral di internet saat dia pontang-panting menjaga Mohamed Salah.

"Setelah kami semua mencetak gol, saya ingin Firmino dan (Diogo) Jota mencetak gol, dan Firmino mampu mencetak gol," kata Salah.

Manchester United merasakan kekalahan terburuk dalam periode lebih dari 90 tahun saat mereka menjadi bulan-bulanan Liverpool.

Si Merah menang 7-0 atas Setan Merah dalam pertandingan Liga Premier yang digelar di Anfield.

Kekalahan ini melampaui kekalahan 6-0 yang mereka alami melawan Ipswich dan Leicester masing-masing pada 1980 dan 1961.

Seminggu setelah menjuarai Piala Liga, United mengalami kekalahan terbesar di Liga Inggris, kekalahan terburuk yang mereka rasakan di semua kompetisi.
MU telah kalah 7-0 pada tiga kesempatan sebelumnya – terakhir kali terjadi pada tahun 1931 saat melawan Wolverhampton.

Kekalahan terburuk yang pernah dialami Manchester United, setara dengan kekalahan 0-7 dari Wolverhampton Wanderers pada Desember 1931, Aston Villa pada Desember 1930, dan Blackburn Rovers pada April 1926.

Skor 7-0 juga membuat rekor baru kemenangan Liverpool atas MU di mana sebelumnya The Red pernah menang dengan skor 7-1 pada 1895.

Itu juga menjadi pukulan besar bagi upaya MU yang mengejar empat trofi di era Erik ten Hag.

Tantangan gelar liga sekarang tampak semakin tidak mungkin karena mereka berada di posisi ketiga, sembilan poin di belakang rival sekota Manchester City dan tertinggal 14 poin di belakang pemimpin klasemen, Arsenal. "Itu tidak profesional," kata ten Hag.

"Sebagai sebuah tim, Anda harus tetap bersatu. Dan itulah yang tidak kami lakukan. Dan itu adalah kejutan bagi saya. Saya belum pernah melihat ini dari tim saya. Saya tidak berpikir ini adalah Manchester United. Jadi ini adalah benar-benar buruk," kata Erik ten Hag dikutip dari Reuters.

Sementara Liverpool, memanfaatkan kekalahan rival empat besar Newcastle dan Tottenham untuk memperkuat upayanya untuk lolos ke Liga Champions dengan memperkecil jarak ke posisi keempat menjadi hanya tiga poin dengan satu pertandingan belum dimainkan. (Tribunnews/mba)

KLASEMEN SEMENTARA LIGA PREMIER

1 Arsenal 26 +34 63

2 Manchester City 26 +41 58

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini