News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Aksi Heroik De Ligt Selamatkan Bayern Munchen, Sommer Janji Traktir Satu Truk Coklat Swiss

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tepat pada menit ke-38, clearance vital dilakukan De Ligt saat menghalau tendangan Vitinha yang mengarah ke gawang kosong Bayern Munchen.

TRIBUNNEWS.COM - Penjaga gawang Bayern Munchen, Yann Sommer berjanjin akan mentraktir coklat Swiss kepada Matthijs De Ligt atas penyelamatan krusialnya melawan PSG.

Aksi heroik diperlihatkan De Ligt saat menggagalkan usaha PSG mencetak gol pembuka pada leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (9/3/2023) dinihari tadi.

Tepat pada menit ke-38, clearance vital dilakukan De Ligt saat menghalau tendangan Vitinha yang mengarah ke gawang kosong Bayern Munchen.

Penyelamatan gemilang yang dilakukan eks Juventus itu akhirnya membuat gawang Bayern Munchen yang dijaga Yann Sommer tetap perawan melawan PSG.

Seandainya peluang emas tersebut berbuah gol, kemungkinan akan mengubah jalannya pertandingan dan terasa menguntungkan bagi PSG.

Baca juga: Fakta Hasil Liga Champions Tadi Malam: Laju Sempurna Bayern Munchen, Proyek PSG Gagal Maning

Hingga pada akhirnya, momen ajaib itu membuat tuan rumah selamat dari kebobolan dan akhirnya malah mencetak dua gol pada babak kedua.

Gol dari Erick Choupo-Moting (61') dan Serge Gnabry (89') memastikan Bayern Munchen mengalahkan PSG dengan skor 2-0 di Allianz Arena, dinihari tadi.

Bayern Munchen berhak lolos ke babak berikutnya setelah menang dengan agregat skor tiga gol tanpa balas melawan PSG.

Setelah laga tersebut, Yann Sommer tak lupa untuk memuji peran krusial De Ligt yang menjaga gawangnya tetap cleansheet.

Apalagi biang kerok utama di balik peluang emas yang didapatkan pemain PSG tersebut berawal dari kesalahan Sommer sendiri.

Beruntung, kesalahan yang dilakukan Sommer itu tak berbuah fatal lantaran ada De Ligt yang melakukan aksi heroik menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.

Tak mengherankan jika Sommer ingin memberikan hadiah istimewa kepada De Ligt atas jasanya pada laga melawan PSG.

Sommer berjanji akan mentraktir De Ligt dengan mengirimkan coklat Swiss yang berjumlah satu truk jumlahnya.

"Saya akan mengirimkan sebuah truk berisi coklat Swiss di depan pintu De Ligt nantinya," ujar Sommer dilansir laman resmi UEFA.

Gelandang Paris Saint-Germain Italia Marco Verratti (kanan) dilanggar oleh gelandang Jerman Bayern Munich Joshua Kimmich selama babak 16 besar Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua FC Bayern Munich v Paris Saint-Germain FC di Munich, Jerman selatan, pada 8 Maret 2023. (FRANCK FIFE / AFP)

Berkat aksi luar biasa De Ligt tersebut, Bayern Munchen akhirnya mampu menyingkirkan PSG dan lolos ke babak perempat final Liga Champions musim ini.

Bayern Munchen menyusul jejak Chelsea, Benfica dan AC Milan yang juga telah lolos ke fase tersebut.

Khusus Bayern Munchen, tim asal Jerman tersebut masih menjadi satu-satunya tim yang menyandang status paling sempurna.

Tim asal Jerman itu sukses menyapu semua laga dengan kemenangan baik di babak penyisihan grup maupun sistem gugur.

Hebatnya, Bayern Munchen mengalahkan tim-tim dengan CV mentereng selama perhelatan Liga Champions musim ini.

Pelatih kepala Jerman Bayern Munich Julian Nagelsmann bereaksi selama pertandingan sepak bola Bundesliga divisi satu Jerman antara Bayern Munich dan FC Cologne di Munich, Jerman selatan, pada 24 Januari 2023. CHRISTOF STACHE / AFP (CHRISTOF STACHE / AFP)

Barcelona dan Inter Milan berhasil dikalahkan Bayern Munchen dalam dua pertemuan di babak penyisihan.

Teranyar, Bayern Munchen menghentikan perlawanan tim mewah bertabur bintang asal Prancis yang berambisi memenangkan gelar perdana Liga Champions.

Melihat apa yang ditunjukkan Bayern Munchen sejauh ini, bukan mustahil jika tim tersebut jadi kandidat kuat juara Liga Champions musim ini.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini