News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Spekulasi Liar Kembalinya Messi ke Barcelona, Militansi Laporta & Proyek Mewah Blaugrana

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain depan Argentina Lionel Messi berdiri di lapangan menjelang dimulainya pertandingan sepak bola final Piala Dunia Qatar 2022 antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 18 Desember 2022. (Paul ELLIS / AFP)

Kepulangan Messi diyakini akan membuat nama Laporta semakin harum di mata publik Camp Nou.

Selain itu, kembalinya Lionel Messi juga diperkuat dengan rumor ketertarikan sang pemain mempelajari proyek mewah Barcelona di bawah kepelatihan Xavi Hernandez.

Perkembangan positif yang ditunjukkan Barcelona sejak ditangani Xavi menjadi daya tarik tersendiri bagi Messi untuk kembali.

Jika Xavi mampu terus memoles skuadnya menjadi lebih baik lagi, otomatis keinginan Messi untuk kembali ke Barcelona semakin besar.

Apalagi dengan proyek megahnya tersebut, Messi pasti tertarik dengan proyek Xavi untuk bisa kembali bekerjasama mengembalikan kejayaan klub.

Hanya saja memang bukan perkara mudah untuk mewujudkan hal tersebut karena ada beberapa hal yang perlu diselesaikan Barcelona.

Sebagaimana misal Barcelona harus mampu meredakan ketegangan hubungan antara Messi dengan beberapa petinggi klub saat ini

Seandainya mampu meredakkan ketegangan hubungan tersebut, usaha Laporta untuk segera memulangkan Messi kemungkinan bakal terwujud.

Ekspresi pelatih Barcelona asal Spanyol, Xavi Hernandez dalam laga Liga Europa antara FC Barcelona melawan SSC Napoli di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Jumat (18/2/2022) dini hari WIB. Pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1 (0-1). AFP/LLUIS GENE (AFP/LLUIS GENE)

Tak hanya itu saja, kendala terbesar yang dirasakan Barcelona jika ingin memulangkan Messi yakni aturan finansial fairplay.

Diketahui, sejalan dengan regulasi aturan financial fairplay, klub Liga Spanyol telah diberitahu untuk mengurangi batas gaji mereka sebesar 200 juta euro.

Aturan itulah yang kemungkinan akan menyulitkan peluang terwujudnya kembali bersatunya Messi dan Barcelona dalam waktu dekat ini.

Melihat hal tersebut, layak dinanti seperti apa perkembangan masa depan Messi bersama Barcelona pada waktu-waktu mendatang.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini