News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Jadwal Liga 1 Malam Ini - Penutupan Musim Persib, Persija, dan Persebaya, Sabtu 15 April 2023

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jadwal Liga 1 Malam ini menyajikan tiga tim papan atas, Persib Bandung, Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya, Sabtu (15/4/2023).

TRIBUNNEWS.COMĀ - Simak jadwal Liga 1 malam ini yang menyajikan tiga tim papan atas, Persib Bandung, Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya, Sabtu (15/4/2023).

Berbeda nasib dengan Persib dan Persija, Persebaya masih berstatus musafir hingga pekan terakhir.

Bajul Ijo tidak dapat menggelar laga pamungkas di kandang asli.

Baca juga: Kata Dua Tokoh Persib Atas Gagalnya Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Pemain Persebaya Surabaya melakukan selebrasi usai mengalahkan PSS Sleman di Stadion Gelora Joko Samudro (GJS) Gresik. Senin (13/2/2023). Pertandingan yang berakhir dengan skor 4-2 untuk persebaya ini disumbang pemain Persebaya Ze Valente dengan dua gol, Michael Rumere dan Januar Eka. Sementara dua gol PSS Sleman dicetak Haris Tuharea dan Yevhen Bokhshvili. (SURYA/HABIBUR ROHMAN) (SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Persib dijadwalkan menjamu Persikabo 1973 pada pekan terakhir (34) Liga 1.

Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Si Maung kembali menuju markas aslinya.

Terakhir kali menggunakan GBLA sebelum Tragedi Kanjuruhan pada (1/10/2022).

Setelah itu pertandingan dimainkan menggunakan sistem bubble.

Maung Bandung rutin menjadi musafir pasca-kejadian itu.

GBLA yang masuk rancangan stadion pendukung untuk Piala Dunia U20 kini dapat digunakan.

Selepas agenda akbar tersebut batal digelar.

Persib Bandung kalahkan PSS Sleman dengan skor 2-0 pada pekan ke-22 Liga 1 2022/2023 yang berlangsung di kandang Maung Bandung yakni Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (5/2/2023). //TRIBUN JABAR/DENI (TRIBUN JABAR/TRIBUN JABAR/DNA)

Sedangkan nasib mujur juga diterima tim rival, Persija.

Macan Kemayoran bakal memainkan laga pamungkas di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Melawan PSS Sleman, skuad asuhan Thomas Doll butuh tambahan tiga poin.

Pasalnya Persija dan Persib sedang memperebutkan tiket AFC Cup.

Persija kini bertengger di posisi runner-up klasemen dengan 63 poin.

Persib yang menempati posisi tiga hanya berjarak satu poin dari Persija.

Sedangkan tiket AFC Cup hanya mampu diisi oleh satu tim yang berada di runner-up Liga 1 2022/2023.

Sehingga jika Persija mampu memangkan pertandingan terakhir maka otomatis menjadi klub standby menanti nasib wakil Indonesia di ACL.

Baca juga: Tak Tergantikan di Persija, Pemain Ini Disebut Thomas Doll Pribadi Sempurna Bermental Eropa

Sedangkan untuk Persebaya bernasib kurang beruntung.

Bajul Ijo tidak bisa memainkan laga terakhir di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Hal ini didasari karena GBT menjadi salah satu veneu utama Piala Dunia U20.

Namun pasca batalnya agenda besar tersebut, Bajul Ijo tetap tidak bisa menggunakannya.

Sedangkan pada partai kandang terakhir, Persebaya menjadi musafir saat berjumpa Arema FC.

Derby Jawa Timur tersebut harus dilakukan di kandang Singo Edan, meskipun Persebaya sebagai tuan rumah.

Pasalnya pertandingan Persebaya vs Arema tergolong sangat high-risk.

Bajul Ijo akhirnya keluar sebagai pemenangan dengan skor 1-0 di Stadion Perguruan Tinggu Ilmu Kepolisian (PTIK), Selasa (11/4/2023).

Kemenangan 1-0 Bajul Ijo membawa dominasi Persebaya atas Arema FC selama satu musim.

Sebelumnya skuad Aji Santoso juga menang dengan skor serupa, saat sebelum Tragedi Kanjuruhan terjadi.

Selebihnya Bajul Ijo memainkan pertandingan kandang di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik.

Pemain Persebaya merayakan gol semata wayang Muhammad Iqbal ke gawang Arema FC (Instagram @officialpersebaya)

Jadwal Liga 1 Malam Ini

Sabtu (15/4/2023) - Jam 20.30 WIB live Vidio.com

  1. Persib vs Persikabo 1973
    Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)
  2. Persija vs PSS Sleman
    Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)
  3. Persebaya vs Dewa United
    Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini