News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Tak Ada Hadiah Uang Juara Liga 1 2022/2023 Untuk PSM Makassar, Ini Penjelasan PT LIB

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ferry Paulus

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PSM Makassar resmi menjadi kampiun Liga 1 2022/23.

Tak hanya sebagai juara, PSM Makassar juga mendapatkan dua gelar individu lainnya, yakni sang pelatih Bernardo Tavares dinobatkan sebagai pelatih terbaik Liga 1 2022/2023.

Kemudian, sang kapten Juku Eja, Willem Jan Pluim terpilih menjadi pemain terbaik Liga 1 2022/2023.

Bernardo Tavares dan Willem Jan Pluim pun berhak mendapatkan plakat dan hadiah uang sebesar Rp 150 juta.

Pemain PSM Makassar rayakan juara dengan konvoi membawa trofi (Instagram @psm_makassar)

Sedangkan tim PSM Makassar yang keluar sebagai juara hanya mendapatkan trophy saja.

Kondisi tersebut pun sempat menjadi pertanyaan mengapa jawara Liga 1 tak mendapatkan hadiah uang.

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus menjelaskan mengenai tak adanya hadiah untuk juara Liga 1.

“Semua sudah dikonversikan ke dalam uang kontribusi yang diterima semua klub. Sampai saat ini semua klub memahami hal tersebut. Patut diketahui, kesepakatan ini sudah muncul sejak musim 2018,” kata Ferry Paulus, Selasa (18/4/2023).

Seperti diketahui pula bahwa tim juara Liga 1 sejak musim 2018 tidak mendapatkan uang.

Persija Jakarta juara 2018, Bali United juara 2019 dan 2021 juga tidak mendapatkan hadiah uang. Kedua klub tersebut hanya mendapatkan trophy juara.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini