TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan Inter Milan atas Lazio pada giornata 32 mempermulus langkah Napoli untuk menyegel gelar juara Liga Italia malam ini, Minggu (30/4/2023).
Protagonis Inter Milan sukses mengamankan tiga poin kandang berkat penampilan impresif duet LuLa, Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku
Hasil pertandingan Liga Italia antara Inter Milan vs Lazio di Giuseppe Meazza Stadium berkesudahan dengan skor 3-1.
Inter Milan lebih dulu kecolongan gol di menit ke-30 melalui Felipe Anderson.
Baca juga: Link Live Streaming Inter vs Lazio, Kans Napoli Juara Liga Italia Lebih Awal Malam Ini
Tuan rumah baru berhasil menyamakan kedudukan melalui Lautaro Martinez (78'). Dia mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima assist dari Romelu Lukaku.
Lima menit berselang, Inter Milan berbalik unggul 2-1 lewat sontekan Robin Gosens. Lagi-lagi Romelu Lukaku menjadi kreator alias pemberi umpan untuk gol kedua timnya.
Inter Milan mengunci kemenangan lewat lesakan Lautaro Martinez di menit ke-90.
Dengan hasil ini, Inter Milan merangsek ke posisi empat klasemen Liga Italia mengumpulkan 57 poin.
Sedangkan Lazio tertahan di urutan kedua dengan koleksi 61 angka. Tim Ibu Kota ini terpaut 17 angka dari Napoli yang menduduki puncak klasemen Serie A.
Napoli memiliki skenario juara Liga Italia malam ini asalh mengalahkan Salernitana di Stadion Diego Armando Maradona Naples. Kick-off pertandingan jam 20.00 WIB.
Jalan Pertandingan
Inter Milan yang bertindak sebagai tuan rumah langsung mengambil inisiatif serangan sejak kick-off dimulai.
Gawang Lazio terancam ketika laga menunjukkan menit ke-4. Adalah Marcelo Brozovic yang melepaskan sepakan dari luar kotak penalti.
Bola yang berhasil ditepis Ivan Provedel justru menciptakan peluang lantaran jatuh di kaki Federico Dimarco.