TRIBUNNEWS.COM - Jelang laga final SEA Games 2023 Timnas U22 Indonesia vs Thailand, Indra Sjafri memiliki catatan apik ketika bermain di Kamboja.
Diketahui, Timnas U22 Indonesia akan melakoni laga pamungkas di final cabang olahraga (cabor) sepak bola SEA Games 2023.
Duel Timnas U22 Indonesia vs Thailand akan digelar di Olympic Stadium, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023) Pukul 19.30 WIB.
Berhasil tembus ke partai final, skuad garuda berpeluang menyudahi puasa medali emas 32 tahun lamanya.
Diketahui, Timnas Indonesia terakhir kali meraih medali emas di ajang SEA Games 2023 yakni pada tahun 1991.
Pertandingan final SEA Games 2023 Timnas U22 Indonesia vs Thailand bak dejavu bagi Indra Sjafri.
Pasalnya, sebelumnya Indra Sjafri pernah membawa Timnas U22 Indonesia mengalahkan Thailand di laga final di Kamboja.
Bedanya, kala itu Timnas U22 Indonesia sedang berlaga di Piala AFF U22.
Tim besutan Indra Sjafri itu sukses menggilas Thailand dengan skor 2-1 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada 26 Februari 2019 silam.
Skuad garuda kebobolan lebih dulu atas gol dari Saringkan Promsupa pada menit ke-57.
Kemudian Timnas U22 Indonesua mampu membalas, melalui gol Sani Rizki Fauzi di menit ke-58 dan Osvaldo Hay menit ke-63.
Dengan hasil tersebut, Timnas U22 Indonesia dipastikan keluar sebagai juara Piala AFF U22 2019.
Menariknya, Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja akan kembali jadi venue final SEA Games 2023 antara Timnas U22 Indonesia vs Thailand.
Mampukah Indra Sjafri mengulang kenangan manis tersebut dan membawa Timnas Indonesia menyudahi puasa medali emas di ajang SEA Games 2023.
Baca juga: Absen di Final SEA Games 2023, Pratama Arhan Beri Pesan Mengharukan ke Penggawa Timnas U22 Indonesia
Akui Kantongi Kelemahan Thailand
Jelang pertandingan final SEA Games 2023 antara Timnas U22 Indonesia vs Thailand, Indra Sjafri mengaku sudah kantongi kelemahan tim lawan.
Sehingga pelatih berusia 60 tahun itu optimis bisa membawa Timnas U22 Indonesia juara.
Selain itu, Indra Sjafri juga mengaku telah melakukan analisi permainan Thailand selama di SEA Games 2023.
"Saya dan tim analisis sudah me-record semua pertandingan-pertandingan mereka (Thailand)," ujar Indra Sjafri yang dikutip dari BolaSport, Senin (15/5/2023).
Indra Sjafri bahkan mengaku sudah mengetahui kelemahan Thailand.
Untuk itu, pelatih asal Sumatra Barat tersebut mengaku sudah mengetahui bagaimana cara merespons Thailand nantinya.
"Apa kelebihan dan kekurangan mereka, bagaimana cara merespons mereka untuk besok," kata Indra Sjafri.
"Ya, silahkan ditunggu besok (hari ini) dan mudah-mudahan respons atau plan game kita berjalan pas saat mengahdapi mereka," ucapnya.
Lebih lanjut, Indra Sjafri memastikan bahwa kondisi para pemain Timnas U22 Indonesia siap untuk melawan Thailand.
Bahkan para pemain dipastikan telah menjalani persiapan dengan baik.
Recovery Marselino Ferdinan dan kawan-kawan juga dipastikan tidak ada masalah.
Sehingga Timnas U22 Indonesia siap menampilkan yang terbaik dan meraih hasil maksinal di final SEA Games 2023.
"Semua pemain termasuk Arhan dalam kondisi baik, tetap secara regulasi Arhan besok tak bisa memainkan dia," tutur Indra.
"Jadi besok kami main dengan skuad 19 pemain dan semua 19 pemain tersebut siap untuk bermain dan memberikan yang terbaik," tuturnya.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama) (BolaSport.com/Wila Wildayanti)