TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia dan Thailand berbeda dalam pemanggilan pemain abroad untuk FIFA Match Day Juni 2023.
Pelatih Thailand, Alexandre Polking hanya memanggil tiga pemain abroad-nya untuk agenda tersebut.
Sedangkan Shin Tae-yong memanggil total 10 pemain abroad untuk FIFA Match Day kontra Palestina dan Argentina.
Baca juga: Faktor Erick Thohir, Alasan Utama Argentina Terima Tantangan Timnas Indonesia
Kabar pemanggilan 23 pemain Thailand diungkap langsung oleh Instagram resmi @chansuek, Rabu (31/5/2023).
Thailand akan menghadapi Taiwan dan Hongkong dalam partai tandangnya.
Pertandingan melawan Taiwan akan tersaji terlebih dahulu di Stadion Nasional Kaohsiung pada Jumat (16/6/2023).
Sedangkan Hong Kong berselang tiga hari selanjutnya di Stadion Hong Kong pada Senin (19/6/2023).
Dari segilintir nama penggawa Thailand, tiga diantaranya memiliki karier di luar negeri.
Ialah Nicholas Mickelson, Supachok Sarachat dan Chanathip Songkrasin.
Muka paling baru diantara ketiganya ialah Nicholas Mickelson.
Pemain yang berposisi sebagai bek sayap tersebut merupakan pemain naturalisasi keturunan Denmark-Thailand.
Sebelumnya, Nicholas Mickelson membela Timnas Denmark pada kategori usia muda.
Namun saat menginjak usia senior, Nicholas Mickelson memilih kewarganegaraan Thailand.
Debut perdananya di level senior saat FIFA Match Day Maret 2023 lalu. Nicholas Mickelson juga sempat membela Thailand U23 pada Piala Asia U23 2022.
Baca juga: Timnas Indonesia Diyakini Juan Sebastian Veron Bakal Lebih Bagus Lagi
Nama abroad lainnya ialah Supachok Sarachat dan Chanathip Songkrasin.
Keduanya gelandang serang tersebut berkarier bersama klub Liga 1 Jepang.
Supachok bersama HC Sapporo, sedangkan Chanathip membela Kawasaki Frontale.
Namun saat berkarier di luar negeri, keduanya disebut minim jam bermain.
Supachok hanya bermain sebanyak enam pertandingan, sedangkan Chanathip hanya memainkan satu pertandingan.
Selain tiga pemain abroad-nya, Thailand juga didominasi dari pilar klub lokal, seperti Theerathon Bunmathan, Supachai Chaided dan Suphanat Mueanta.
Mayoritas 23 nama pemain Thailand berasal dari dalam negeri untuk FIFA Match Day Juni 2023.
Sedangkan Timnas Indonesia bermodalkan 10 pemain abroad untuk FIFA Match Day Juni 2023.
Empat diantaranya akan menjajal debutan pertama sebagai pemain naturalisasi.
Ialah Rafel Struick, Ivar Jenner, Shayne Pattynama dan Sandy Walsh.
Untuk Rafel Struick dan Ivar Jenner merupakan proyeksi pemain di Piala Dunia U20.
Namun setelah Timnas Indonesia gagal menjadi tuan rumah, akhirnya kedua pemain tersebut dijajal untuk level senior.
Sedangkan Shayne Pattynama dan Sandy Walsh walaupun bukan wajah baru tapi belum memulai debutnya.
Pattynama sempat masuk panggilan FIFA Match Day Maret 2023, namun wingback Viking FK tersebut belum mengurus perpindahan federasi dari KNVB Belanda.
Sedangkan Sandy Walsh yang seharusnya membela Piala AFF 2023, terpaksa absen lantaran cedera.
Halangan tersebut berlanjut saat Timnas Indonesia vs Burundi di FIFA Match Day 2023.
Sedangkan enam sisanya telah membela Timnas Indonesia di beberapa kesempatan sebelumnya.
Terdapat Jordi Amat, Elkan Baggott, Jordi Amat, Marselino Ferdinan, Pratama Arhan dan Asanawi Mangkualam.
Jadwal Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023
Rabu, 14 Juni 2023 - (Stadion Gelora Bung Tomo)
19.30 WIB: Timnas Indonesia vs Palestina
Senin, 19 Juni 2023 - (Stadion Utama Gelora Bung Karno)
19.30 WIB: Timnas Indonesia vs Argentina
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)