News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bursa Transfer Pemain

Ambisi Klub Liga Arab Saudi Belum Padam, Kini Bek Barcelona Jadi Incaran

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Luis Suarez dan pemain Barcelona melakukan selebrasi setelah Samuel Umtiti mencetak gol ke gawang Valencia pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Sabtu (14/4/2018) malam WIB. Liga Arab Saudi terus menunjukkan ambisinya dengan menggoda pemain bintang dunia untuk berlabuh ke sana. Kini mereka mengincar bek Barcelona.

TRIBUNNEWS.COM - Klub Liga Arab Saudi terus menunjukkan ambisinya dengan menggoda pemain bintang dunia untuk berlabuh ke sana.

Sejauh ini Klub Liga Arab Saudi sudah berhasil mendatangkan Cristiano Ronaldo yang bermain untuk Al Nassr dan Karim Benzema yang kini bergabung dengan Al Ittihad.

Sementara itu, jumlah pemain bintang yang mereka incar juga terus bertambah.

Baca juga: Jadi Penghangat Bangku Cadangan, Duo Manchester City Berpeluang Susul Ronaldo ke Liga Arab Saudi

Terbaru, klub Liga Arab Saudi mengincar bek milik Barcelona, Samuel Umtiti.

Dikutip dari Mundo Deportivo, ada dua klub Arab Saudi yang sedang memantau situasi Samuel Umtiti.

Namun tak disebutkan secara spesifik nama dua klub Liga Arab Saudi yang menginginkan jasa Umtiti.

Sementara itu, kontraknya di Barcelona masih berjalan sampai 2026 mendatang.

Meski begitu, kondisinya di Barcelona memang belum menjanjikan, apalagi pada musim 2022/23 Samuel Umtiti dipinjamkan ke klub Liga Italia, Lecce.

Bek Barcelona asal Prancis Samuel Umtiti (kiri) menantang pemain depan Sevilla Maroko Youssef En-Nesyri selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Copa del Rey (Piala Raja) Spanyol antara Sevilla dan Barcelona di stadion Ramon Sanchez Pizjuan di Seville pada 10 Februari 2021 . CRISTINA QUICLER / AFP (CRISTINA QUICLER / AFP)

Bersama Lecce, Umtiti bermain sebanyak 25 kali di Liga Italia.

Mantan bek Lyon itu membantu Lecce terhindar dari zona degradasi dengan finis di posisi ke-16 klasemen Liga Italia dengan torehan 36 poin.

Itu merupakan sebuah penampilan yang cukup menjanjikan, mengingat Umtiti dalam beberapa tahun terakhir banyak berjuang dengan masalah cedera.

Namun, selain dua klub Liga Arab Saudi tersebut, ada beberapa tim lain yang menginginkan jasanya.

Antara lain AS Roma, Inter Milan, dan mantan klubnya, Lyon.

Dikutip dari Barca Universal, Umtiti membuka kesempatan untuk kembali ke Lyon.

Ambisi Liga Arab Saudi

Arab Saudi mencoba menarik sebanyak mungkin bintang Eropa untuk meningkatkan profil sepak bola mereka.

Hal ini mereka lakukan guna memuluskan langkah untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2030 nanti.

Selain Umtiti, negara asal Timur Tengah itu juga membidik dua mantan pemain Barcelona, yaitu Sergio Busquets dan Jordi Alba.

Saat ini Sergio Busquets dan Jordi sedang dalam posisi bebas transfer.

Namun untuk mendapatkan keduanya, Liga Arab Saudi akan bersaing dengan klub-klub Eropa serta Inter Miami.

Selepas mendapatkan Lionel Messi, Inter Miami dikabarkan menginginkan Busquets dan Alba untuk meningkatkan kualitas skuadnya.

(Tribunnews.com/Deni)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini