News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

VIDEO Kocak, Tahan Bola Pakai Wajah, TikToker Khaby Lame Tersungkur oleh Umpan Jauh Ronaldinho

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

KOLASE INSIDEN KOCAK - Inisiden Tiktoker Khaby Lame mencoba mengontrol bola umpan Ronaldinho yang membuatnya terhuyung jatuh. Seusai laga, Khaby Lame dikelilingi oleh para maestro sepakbola legendaris di antaranya Ronaldo Luís Nazário de Lima (kiri), kiper Rene Higuita, dan Ronaldinho saat laga persehabatan bertajuk Beautiful Game. (dailystar)

VIDEO Kocak, Tahan Bola Pakai Wajah, Khaby Lame Tersungkur oleh Umpan Jauh Ronaldinho

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah kejadian menggelikan terjadi di laga persahabatan bertajuk 'The Beautiful Game', sebuah laga eksibisi yang diikuti oleh para pesepakbola legendaris dari Brasil.

Laga para maestro sepakbola Brasil itu dihelat di Exploria Stadium in Orlando, Amerika Serikat.

Hal yang menarik, tiktoker terkenal asal Senegal,  Khaby Lame juga diundang untuk memeriahkan pertandingan itu.

Baca juga: Fakta Menarik Indonesia vs Argentina: Juara Dunia Menang Susah Payah, Garnacho Dikantongi Asnawi

Lewat cara yang berbeda, Lame yang punya sebanyak 160 juta followers di TikTok itu mampu mencuri perhatian di antara para bintang sepakbola dunia asal Brasil tersebut.

Dilansir Daily Star, pada laga itu, Khaby Lame menjadi bagian dari tim yang dikapteni Ronaldinho. Sementara tim lainnya di kapteni oleh Roberto Carlos.

Pertandingan dilaporkan berlangsung sangat menarik dan menghibur dengan berhias sisa-sisa kemampuan olah bola yang masih dimiliki para bintang dan selebritas Samba tersebut.  

TikToker berkewarganegaraan Prancis itu bermain bersama bintang Brasil yang sudah pensiun seperti Ronaldo, Cafu, dan Rivaldo serta bintang Real Madrid saat ini Vinicius Jr, Eder Militao dan mantan penyerang Tottenham Hotspur, Lucas Moura.

Namun, laporan menyebut, laga menarik itu harus dihentikan lebih cepat lantaran banyaknya penggemar yang  menginvasi dan masuk ke lapangan.

Selain itu, hujan deras juga menjadi faktor lain disetopnya laga lebih cepat.

Tiktoker Khaby Lame, dikelilingi oleh para maestro sepakbola legendaris di antaranya Ronaldo Luís Nazário de Lima (kiri), kiper Rene Higuita, dan Ronaldinho saat laga persehabatan bertajuk Beautiful Game. (dailystar)

Meski begitu, tim Ronaldinho memenangkan pertandingan dengan skor 4-3 serta ada cukup waktu bagi Khaby Lame untuk mengabadikan momen yang paling berkesan dalam laga itu.

Momen itu terjadi pada menit ke-46.

Khaby Lame melakukan lari tanpa pengawalan ke arah kotak penalti lawan, yang terlihat oleh Ronaldinho.

Pemenang Ballon d'Or 2005 itu lalu mengirimkan umpan silang jauh ke arah sang TikToker.

Khaby Lame yang dalam upaya untuk mengontrol bola, kehilangan arah lompatnya sebelum mengenai bola wajahnya.

Sang TikToker kehilangan keseimbangan karena upaya kontrol bola memakai wajah itu

Pria kelahiran Senegal itu lalu tersungkur ke lantai yang disambut sorak-sorai penonton.

Seusai pertandingan, Khaby Lame mengunggah klip insiden tersebut di TikTok dan Twitter-nya dengan keterangan:

Di awal permainan saya berkata kepada Ronaldinho:” Pastikan jika Anda harus bergantung pada seseorang, jangan mengoper bola. untuk saya! Hahahahaha. Saya hanya pandai berlari!

Saya bersenang-senang dengan kalian, dan saya bangga bisa memberi tahu anak-anak saya suatu hari bahwa Ronaldinho membuat umpan silang untuk saya, dan saya mendapatkan bola di wajah saya!

Khaby Lame menjadi tenar di TikTok dari aksi dan ulasan sarkastik dan komedinya.

Insiden menggelikan ini sepertinya sesuai dengan kepribadiannya.

Raup Rp 71,7 Miliar Tanpa Sepatah Kata

Khaby Lame.

Siapa sangka, kehilangan pekerjaan menjadi awal dari kesuksesan yang diraih Khaby Lame.

Khabane Lame (21) alias Khaby Lame, sukses menjadi artis TikTok bahkan menjadi jutawan.

Followersnya lebih dari 160 juta. 

Mengutip New York Times, 2 Juni 2021, selama masa awal-awal pandemi pandemi virus corona, tepatnya pada bulan Maret 2020, Khabane Lame yang merupakan pekerja pabrik muda di kota industri Chivasso, Italia utara, kehilangan pekerjaannya.

Setelah itu dia kembali ke apartemen sederhana keluarganya.

Meski didesak ayahnya untuk melamar pekerjaan lain, Khabane Lame mengabaikannya dan menekuni hal lainnya, yakni TikTok. 

Dia mulai menghabiskan waktu berjam-jam setiap hari untuk memposting video ke TikTok dengan nama Khaby Lame.

Dengan menggunakan fitur duet and stitch aplikasi media sosial, Lame mengritik video-video life hack yang sulit dilakukan atau justru membuat ribet.

Misalnya video orang memakai kaos kaki menggunakan alat aneh atau video orang mengupas pisang menggunakan pisau.

Video life hack digemari karena biasanya memberikan tips dan trik melakukan sesuatu dengan lebih mudah.

Baca juga: Revolusi Besar AC Milan Pasca-Pemecatan Maldini: 13 Pemain Ditendang, Messi dari Turki Mau Datang

Tapi tidak semua demikian. Lame menanggapi dengan membuat video dirinya melakukan tugas yang sama namun dengan cara yang lebih mudah.

Akan tetapi dia tidak berbicara selama menunjukkannya, hanya mengandalkan mimik wajah dan gerakan anggota badannya. Meski begitu, videonya mudah dipahami.

Dia juga selalu menekankan leluconnya dengan mengulurkan tangannya di akhir video seolah-olah mengatakan "voila" disertai wajah datar, memutar mata, atau menggelengkan kepala.

"Wajah saya dan ekspresi saya yang membuat orang tertawa," kata Lame. Dia menyebut reaksinya yang tidak terdengar, katanya, adalah “bahasa global”.

Menurut pendiri The Publish Press, Samir Chaudry, rahasia kesuksesan Lame adalah kualitasnya yang universal.

“Kontennya hampir menyanggah atau mengolok-olok tren berlebihan yang terjadi di media sosial, apakah itu life hack atau hal-hal lain seperti itu,” kata Chaudry.

Berapa kekayaannya?

Melansir Celebrity Networth, kekayaan bersih Khaby Lame mencapai 5 juta dolar AS (Rp 71,7 miliar).

Melansir Business Insider, Lame mengenakan biaya 50.000 dolar AS (sekitar Rp 716 juta) untuk satu video promosi di TikTok dan diperkirakan menghasilkan 200.000 dolar AS (Rp 2,8 miliar) per bulan.

Pada 2021, kekayaan bersihnya sudah mencapai 2 juta dolar AS (Rp 28,6 miliar).

(oln/*/DailyStar/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Khaby Lame, Viral di TikTok, Meraup Rp 71,7 Miliar Tanpa Sepatah Kata", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2022/01/26/195814265/khaby-lame-viral-di-tiktok-meraup-rp-717-miliar-tanpa-sepatah-kata?page=all.
Penulis : Nur Fitriatus Shalihah
Editor : Rizal Setyo Nugroho

Kompascom+ baca berita tanpa iklan: https://kmp.im/plus6
Download aplikasi: https://kmp.im/app6

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini