TRIBUNNEWS.COM - Simak profil Aaron Liam Suitela yang tembus pemanggilan seleksi Timnas Indonesia U-17.
Diketahui Bima Sakti secara resmi telah memanggil 34 pemain untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-17.
Dari 34 pemain tersebut, ada enam pemain diaspora dan pemain keturunan yang memiliki passpor Indonesia.
Termasuk Aaron Liam Suitela.
Aaron Liam Suitela merupakan pemain keturunan yang kini bermain dengan klub kasta kedua di Liga Australia, Bullen Lions FC.
Namanya sempat heboh sebelum dipanggil Bima Sakti untuk mengikuti seleksi persiapan Piala Dunia U-17.
Pasalnya Aaron Liam Suitela mendapatkan kesempatan langka dengan mendapatkan undangan dari klub asal Brasil, Clube Atletico Mineiro.
Klub tersebut berasal dari kasta tertinggi Liga Brasil.
Baca juga: Profil Madrid Augusta, Pemain Diaspora yang Ikut Seleksi Timnas Indonesia U-17
Dikutip dari Bola Sport, Founder The Gate Football Enterprise, Jaino Matos, yang menaungi manajemen karier Aaron Suitela menyebutkan bahwa ini adalah kesempatan langka.
Aaron Liam Suitela pun bisa mencetak sejarah baru dengan diliriknya pemain keturunan untuk datang ke Brasil.
Ya, Aaron Liam Suitela merupakan anak kandung dari Doddy Suitela, orang asli Sumedang.
Sementara sang ibunda, Sevinc Sutela berasal dari Turki.
Masih dari Bola Sport, Jaino Matos menyebut orang tua Aaron berharap ia diberi kesempatan membela Timnas Indonesia U-17.
“Impian orangtua Aaron adalah dia punya kesempatan di Timnas U-17 juga,” ujarnya.
Akhirnya harapan tersebut bak mulai terwujud.
Aaron Liam Suitela masuk dalam daftar pemain yang dipanggil Bima Sakti untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-17.
Sebenarnya Aaron Liam sudah memberikan kode soal pemanggilan ini.
Ia sempat direkam oleh sang ibunda tengah menghafalkan lagu Indonesia Raya.
Momen tersebut diunggah ulang oleh Exco PSSI, Arya Sinulingga di akun Instagram miliknya.
Dalam unggahan tersebut, pemain yang masih berusia 15 tahun itu justru disebut-sebut mirip dengan pemain keturunan, Mees Hilgers.
Baca juga: Rumor Thom Haye dan Mees Hilgers Segera Dinaturalisasi, Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023?
"Ku kira mess hilgers."
"Mess itu kah??"
"Bukan mees itu @aaron.suitela mees mah pake tato."
"Mirip si mees tapi bukan ya???"
"Gw kirain mees hilger.. bisa mirip gt yaaa."
Sekilas wajah Aaron Suitela memang mirip dengan pemain yang kerap dikaitkan akan naturalisasi untuk perkuat Timnas Indonesia senior, Mees Hilgers.
Namun hingga kini belum ada klarifikasi dari keluarga Aaron tentang hubungan mereka dengan Mees Hilgers.
Melalui update PSSI, Aaron Suitela nampak belum bergabung seleksi Timnas Indonesia U-17.
Nampaknya Aaron akan memenuhi dulu panggilan Clube Atletico Mineiro di Brasil bulan Juli ini.
Selain latihan, Aaron juga dikabarkan tengah mengikuti kursus Bahasa Indonesia.
Berikut profil singkat Aaron Liam Suitela
Nama: Aaron Liam Suitela
Usia: 15 tahun
Tanggal lahir: 3 Juni 2007
Posisi: sayap kanan-sayap kiri-striker
Tinggi: 1,77 meter
Klub saat ini: Bullen FC - Australia
Klub Sebelumnya : Northcote FC
Agen : @thegate.football.enterprise
Daftar 34 Pemain yang Dipanggil Bima Sakti untuk Seleksi Timnas Indonesia U-17
34 pemain yang dipanggil ini dipersiapkan untuk mengikuti Piala Dunia U-17 2023 yang digelar pada 10 November 2023 mendatang.
Beberapa pemain dari Timans U-16 Indonesia nampak masuk dalam daftar panggil Bima Sakti.
Termasuk Muhammad Iqbal Gwijangge, Arkhan Kaka hingga Muhammad Kafiatur.
Lalu ada ketambahan enam pemain keturunan yang bisa membela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17.
Di antaranya Welber Halim Jardin, Madrid Augusta, Mahesa Ekayanto, Staffan Qabiel Horrito, Aaron Liam Suitela, Aaron Nathan Ang.
1. Muhammad Afazriel, PSS
2. Ji Da Bin, ASIOP
3. Komang Ananta, Bali United
4. Mohamad Andre, Bali United
5. Muhammad Iqbal, Barito Putera
6. Irvansyah Afanda, Bhayangkara FC
7. Azzaky Esa, Bhayangkara FC
8. Muhammad Ridho, Borneo FC
9. Andrika Fathir, Borneo FC
10. Rizdjar Nurviat, Borneo FC
11. Mokh Hanif, Cipta Cendekia FA
12. Muhammad Kafiatur, Borneo FC
13. M Riski, Madura United
14. Muhammad Gaoshirowi, Persib
15. Zulkifli Lukmansyah, Persib
16. Figo Dennis, Persija
17. Jehan Pahlevi, Persija
18. Arkhan Kaka, Persis
19. Habil Akbar, PPLP Jawa Tengah
20. Muhammad Nabil, PPLP Sumbar
21. Ikram Algifarri, PPLP Sumbar
22. Sulthan Zaky, PSM
23. Achmad Zidan, PSS
24. Dimas Arya, Persipasi
25. Shouter Tonci, PPLP Papua
26. Gala Pagamo, PPLP Sumbar
27. M Givary Lotra,Cipta Cendekia FA
28. Danda Rama, Barito Putera
29. Welber Halim, Sao Paolo*
30. Madrid Augusta, AFC'34 Alkmaar*
31. Mahesa Ekayanto, FC Dordrecht*
32. Staffan Qabiel, Academy Sant Cuggat*
33. Aaron Liam, Bullen FC*
34. Aaron Nathan, Youth FC Nottingen*
(Nama pemain dengan tanda bintang merupakan pemain keturunan)
(Tribunnews.com/ Siti N/ BolaSport.com/ Metta Rahma Melati)