Maciej Gajos Mengaku Tak Tahu Apa-apa Soal Persija: Ada Peran Egy, Witan, dan Kudela
TRIBUNNEWS.COM - Penyerang, Maciej Gajos secara resmi bergabung dengan Persija Jakarta untuk mengarungi Liga 1 2023/2024.
Hal yang menarik, Maciej Gajos mengaku sebelumnya tidak mengetahui apa-apa soal Persija Jakarta.
Peran dari Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman jadi faktor tersendiri Maciej Gajos bisa bergabung dengan Persija.
Baca juga: Maciej Gajos Resmi Gabung Persija, Marko Simic Punya Duet Penghasil 47 Gol
Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 2023: Persib Tempati Posisi Medioker, Barito Putera di Puncak Klasemen
Maciej Gajos menjadi pemain asing keempat yang didatangkan Persija musim ini setelah sebelumnya sudah ada Ondrej Kudela, Marko Simic, dan Ryo Matsumura.
Gajos akan mengenakan nomor punggung 10 di Persija.
Pemain asal Polandia itu mendapatkan durasi kontrak dua musim di tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut.
Setelah resmi ke Persija, Gajos mengaku senang.
Ia bertekad bisa memberikan penampilan terbaiknya di Persija.
Terdekat Persija akan melawan Bhayangkara FC pada pekan ketiga Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (16/7/2023).
Kemungkinan besar, Gajos tidak bisa bermain dalam pertandingan nanti.
"Saya senang akhirnya bisa bergabung di Persija."
"Saya berharap bisa enjoy di musim pertama ini dan sudah tidak sabar lagi bermain di Persija,"kata Gajos kepada awak media termasuk BolaSport.com di Persija Store, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (14/7/2023).
Lebih lanjut Gajos mengakui sebelum ke Persija, ia sempat berkomunikasi dengan Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.
Kedua pemain asal Indonesia itu sempat satu tim bersama Gajos di Lechia Gdansk.
Selain kedua pemain itu, Gajos juga berkomunikasi dengan Ondrej Kudela.
Ini dilakukan untuk mengetahui sepak bola Indonesia.
"Sebelum saya ke sini, saya menghubungi Witan dan Egy karena kami sempat bermain bersama."
"Saya juga bertanya kepada Kudela perihal rencana ini."
"Mereka menjelaskan semua tentang sepak bola di Indonesia," ucap Gajos.
Setelah mendapatkan masukan, Gajos akhirnya memutuskan untuk melanjutkan karirnya di Persija.
Ia berharap semua rencananya bisa berjalan dengan lancar tanpa hambatan.
"Saya tidak tahu apa-apa tentang Persija."
"Tapi setelah berdiskusi dengan mereka dan menimbangkan beberapa hal akhirnya saya memutuskan untuk ke Persija," tutup Gajos.
Selama berkarier, Gajos menghabiskan seluruh waktunya di Polandia.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu memulai perjalanan kariernya di tim bernama Rakow pada 2009.
Setelah tiga tahun bermain bersama Rakow, pemain yang memiliki tinggi 174 cm itu pindah ke Jagiellonia Bialystok pada musim 2012/2013.
Ia tampil meyakinkan di Jagiellonia Bialystok dengan catatan 23 gol.
Pada 2016 akhirnya Gajos pindah ke klub besar Polandia, yakni Lech Poznan.
Satu musim berikutnya Gajos berhasil mempersembahkan Piala Super Cup Winner Polandia 2016/2027.
Lalu, pada musim 2019/2020 Gajos pindah ke klub terakhirnya sebelum hijrah ke Persija, yaitu Lechia Gdansk.
Pada di musim pertamanya Gajos kembali memenangkan Piala Super Cup Winner Polandia.
Sebagai gelandang, Gajos termasuk pemain yang produktif. Selama berkarier di Liga Polandia, Gajos berhasil mencetak total 62 gol dan 32 assist dalam 396 penampilan.
(Mochamad Hary Prasetya/BolaSport)