News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia U17

Bima Sakti Beri Kesempatan Pesepakbola Bali Masuk Timnas Indonesia U-17

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para peserta di Bali yang mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-17 di Lapangan Pemusatan Latihan Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Minggu (16/7/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti giliran melihat potensi dari pesepakbola muda di Provinsi Bali setelah sebelumnya diadakan di Bandung dan Palembang.

Seleksi untuk Skuad Timnas U-17 diikuti sebanyak 947 peserta yang diadakan di Lapangan Pemusatan Latihan Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Minggu (16/7/2023).

Bima Sakti (DOK: PSSI)

Melihat antusiasme yang begitu besar dari para peserta seleksi, Bima Sakti menyebutnya ini menjadi rekor terbanyak dari kota-kota sebelumnya.

Usai melihat penampilan para pemain di Bali, Bima mengatakan ada beberapa nama pemain yang akan dibawa ke Jakarta guna menjalani TC sembari menjalani seleksi berjalan.

“Kami memberikan kesempatan kepada putra-putra Bali dan sekitarnya, Alhamdulillah rekor peserta ada di Bali, ada 947 pemain. Saya pikir ini adalah bukti, bahwasanya talenta-talenta muda di Bali juga banyak, dan saya tadi melihat beberapa gim, ada beberapa pemain yang bisa diberikan kesempatan untuk kita seleksi nanti di Jakarta,” kata Bima Sakti.

“Kita akan sesuaikan dengan kebutuhan tim di TC yang sedang kita jalankan di Jakarta, ada beberapa posisi yang memang harus kita benahi, kita perbaiki, dan pemain yang kita dapat di daerah-daerah seperti Bali, Bandung, Palembang akan kita berikan kesempatan, karena pemain yang TC di Jakarta pun ada promosi dan degradasinya,” jelasnya.

Menpora Dito Ariotedjo Dampingi Presiden Jokowi Tinjau Seleksi Pemain Untuk Timnas Indonesia U-17 di Jalak Harupat Kab. Bandung (Dok. Kemenpora)

Dalam agenda seleksi ini juga turut dihadiri, Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang didampingi tim pelatih pemantau seleksi yang dipimpin oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, bersama Mahruzar Nasution, Azhari Rangkuti, dan Eka Ramdani.

Di hari yang sama, seleksi juga daiakan di kota Tangerang.

Setelah Bali, pencarian pemain untuk Skuad Timnas Indonesia U-17 giliran akan bergeser ke Banjarmasin, Medan, Solo, Jakarta, Samarinda, Surabaya, Manado, dan juga Makassar.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-17 kini tengah dipersiapkan jelang tampil pada Piala Dunia U-17 yang akan diselenggarakan di Indonesia pada 10 November mendatang.

Setelah agenda seleksi selesai, para pemain Timnas U-17 yang terpilih rencananya akan menggelar pemusatan latihan di Jerman pada Agustus mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini