TRIBUNNEWS.COM - Meski belum diresmikan oleh klub, Andre Onana justru sudah diremehkan oleh salah satu legenda Manchester United, Dwight Yorke.
Seperti yang diketahui, Onana telah diboyong oleh Manchester United dari Inter Milan dan akan dikontrak sampai lima tahun ke depan.
Andre Onana diproyeksikan untuk menggantikan David de Gea yang hengkang dari klub.
Baca juga: Wayne Rooney Ungkap Alasannya Minta Harry Maguire Segera Tinggalkan Manchester United
Sebagai kiper modern, kemampuan pria asal Kamerun itu lebih cocok untuk skema permainan yang diinginkan oleh Setan Merah.
Apalagi Onana pernah bekerja sama dengan Erik ten Hag ketika masih membela Ajax Amsterdam.
Namun hal tersebut ternyata tak serta-merta membuat Dwight Yorke puas. Ia justru merasa David de Gea merupakan kiper terbaik untuk United.
Ini dibuktikan dengan penghargaan sarung tangan emas yang didapatkannya di Liga Inggris pada musim lalu.
"Manchester United sedikit berlaku tidak sopan terhadap David de Gea, tetapi mereka juga memiliki hak untuk melakukannya," kata Yorke kepada BoyleSports via GOAL Internasional.
"Man United harus berhati-hati dengan apa yang mereka inginkan."
"Anda tidak memenangkan Golden Glove jika bukan penjaga gawang yang baik," jelasnya.
Meski beberapa kali melakukan kesalahan, Yorke masih memberikan pembelaan kepada de Gea,
Menurutnya, tak ada pemain yang tak melakukan kesalahan di atas lapangan.
Juara Liga Champions 1999 itu merasa bahwa mengganti posisi kiper bisa berdampak buruk untuk Setan Merah.
"Saya tahu dia membuat kesalahan dan beberapa di antaranya pada saat-saat genting, tetapi adakah yang tidak melakukan kesalahan?" sambungnya.