TRIBUNNEWS.COM - Asisten Shin Tae-yong memastikan bahwa Timnas Indonesia tidak akan memakai pemain abroad pada gelaran Piala AFF U23 2023.
Perihal tidak menggunakannya pemain abroad tersebut diungkapkan oleh asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto pada Jumat (21/7/2023).
Hal itu Nova Arianto ungkapkan saat menyaksikan pertandingan lanjutan Liga 1 2023 antara PSS Sleman vs PSIS Semarang di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Kehadiran Nova Arianto di pertandingan tersebut adalah untuk memantau calon pemain Timnas Indonesia yang dibawa ke Piala AFF U23 2023.
Baca juga: Jadwal Piala AFF U23 2023: 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Terancam Absen
Seperti diketahui, kompetisi Piala AFF U23 2023 pun akan dijadikan ajang pemanasan armada Shin Tae-yong sebelum bertanding di Kualifikasi Piala Asia U23 2024.
Sehingga, pihak PSSI pun tidak menargetkan apapun kepada Shin Tae-yong pada turnamen Piala AFF U23 2024.
Maka dari itu, tim pelatih menyebutkan bahwa nantinya Timnas Indonesia akan menggunakan komposisi pemain mantan skuad SEA Games 2023, dan Timnas U20 Indonesia.
Selain itu, pemain abroad juga dipastikan tidak akan di ajang Piala AFF U23 2023.
Pasalnya, ajang piala AFF U23 2023 tidak masuk dalam kalender FIFA.
Sehingga akan sulit bagi tim luar negeri melepas pemainnya untuk berlaga di ajang tersebut.
"Ya pastinya event terdekat kita kan AFF U23," ujar Nova Arianto yang dikutip dari BolaSport.com, pada Sabtu (22/7/2023).
"Kita mencari dari pemain-pemain U-23 yang ada tampil di laga ini, dan juga laga lainnya," kata Nova Arianto.
"Di laga ini ada Dewangga, Adi Satryo, yang cukup menonjol."
"Pemain-pemain yang sudah biasa terpanggil di timnas saya pikir masih jadi tumpuan," ucap Nova.
Lebih lanjut, Nova Arianto membocorkan skuad Timnas Indonesia di Piala AFF U23 2024 yang akan diisi oleh mantan skuad SEA Games 2023 dan pemain Timnas U20 Indonesia.
"Ya pasti ada, pemain dari SEA Games, pemain U20 kemarin semua ada kesempatan," ujar Nova.
"Itu akan kita lihat setelah pertandingan-pertandingan uji coba.
"Ya ditunggu aja nanti setelah rapat lagi kita umumkan (pemain yang dipanggil)," imbuhnya.
Kemudian, Nova Arianto membeberkan alasan tidak memanggil pemain Abroad Timnas Indonesia di Piala AFF U23 2023.
Menurutnya, Piala AFF tidak masuk agenda FIFA Matchday sehingga hal itu tidak dilakukan.
"Kalau pemain abroad kayaknya nggak mungkin ya karena bukan FIFA Matchday," ujar Nova Arianto.
"Tapi untuk AFC (Kualifikasi Piala Asia U-23 2024) kemungkinan kita pakai (kemungkinan kita panggil)," tambahnya.
Menarik dinantikan komposisi Skuad Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023.
Akankah Shin Tae-yong mampu memperlihatkan magisnya sebagai pelatih jempolan dunia atau kembali menuai hasil negatif?
Meski tak dibebani target oleh PSSI, ajang Piala AFF U23 2023 ini bisa menjadi kesempatan pembuktian Shin Tae-yong memberikan trofi perdana untuk Garuda.
Piala AFF U23 2023 Terapkan VAR
Sebuah gebrakan bakal mewarnai gelaran Piala AFF U23 2023, yakni dengan adanya penerapan teknologi Video Assistant Referee (VAR).
Thailand selaku tuan rumah sudah mempersiapkan keberadaan VAR untuk menunjang kualitas pertandingan Piala AFF U23 2023.
Dilansir ASEAN Football, sistem Video Assistan Referee (VAR) akan diterapkan mulai semifinal.
Penerapan VAR pada ajang tersebut sebenarnya tak terlalu mengherankan.
Hal ini dikarenakan Thailand sebagai tuan rumah memang telah menerapkan penggunaan VAR di kompetisi sepak bolanya sendiri.
Diketahui, Thailand memang menjadi negara pertama ASEAN yang menerapkan VAR pada kompetisi mereka.
Inisiasi penggunaan VAR di Liga Thailand bahkan sudah dimulai sejak 2018 silam.
Terlepas dari hal itu, keputusan tuan rumah untuk menerapkan VAR layak diacungi jempol.
Hal ini dikarenakan VAR akan membantu sang pengadil lapangan alias wasit mengambil keputusan lebih tepat dalam menilai situasi.
Apalagi Piala AFF U23 akan menjadi turnamen internasional pertama kawasan Asia Tenggara yang menerapkan sentuhan VAR.
Alhasil keberadaan VAR jelas diharapkan bisa membuat pertandingan semifinal dan final Piala AFF U23 2023 makin berkualitas.
Jadwal Lengkap Piala AFF U23 2023
Babak Penyisihan Grup
Kamis, 17 Agustus 2023
- Kamboja vs Brunei Darussalam
- Thailand vs Myanmar
Jumat, 18 Agustus 2023
- Filipina vs Laos
- Malaysia vs Indonesia
Sabtu, 19 Agustus 2023
- Myanmar vs Kamboja
- Brunei Darussalam vs Thailand
Minggu, 20 Agustus 2023
- Laos vs Vietnam
- Indonesia vs Timor Leste
Senin, 21 Agustus 2023
- Thailand vs Kamboja
- Brunei Darussalam vs Myanmar
Selasa, 22 Agustus 2023
- Timor Leste vs Malaysia
- Vietnam vs Filipina
Semifinal
Kamis, 24 Agustus 2023
- Pemenang Grup B vs Pemenang Grup C
- Pemenang Grup A vs Runner-Up Terbaik
Final & Perebutan Juara 3
Sabtu, 26 Agustus 2023
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama/Dwi Setiawan) (BolaSport.com/Bagas Reza Mukti)