TRIBUNNEWS.COM - Paris Saint-Germain (PSG) ingin menjual Neymar dengan harga yang begitu mahal.
Diario AS melaporkan bahwa PSG tak akan menjual Neymar di bahwa harga 130 juta poundsterling.
Penyerang asal Brasil itu didatangkan dari Barcelona pada 2017 silam.
Baca juga: Joao Felix Masih Punya Peluang Gabung dengan Klub Impiannya, Barcelona, Ini yang Dia Lakukan
Saat ini, Neymar masih terikat kontrak dengan PSG sampai 2025 mendatang.
Namun, meski harga yang dipatok oleh PSG begitu tinggi, mereka masih terbuka untuk meminjamkan Neymar ke klub lain.
Les Parisiens ingin mengurangi beban gaji klub sehingga Barcelona dan klub dari Major League Soccer (MLS) bisa meminjamnya.
Bagaimanapun, saat ini PSG sedang mengalami krisis karena dua pemain bintangnya sedang bermasalah.
Kylian Mbappe enggan untuk menandatangani kontrak baru sementara masa depan Neymar juga masih abu-abu.
Tanggapan Barcelona
Xavi selaku pelatih Barcelona tak ingin banyak menanggapi soal isu kepulangan Neymar ke Blaugrana.
Pemain Brasil itu pernah menjalani masa-masa indah di Camp Nou pada periode 2013 sampai 2017.
Di sana, penyerang berusia 31 tahun itu mampu merasakan manisnya menjadi bagian dari treble winners Barcelona musim 2014/15.
Selain itu, Neymar juga membentuk trio mematikan di Eropa bersama Lionel Messi dan Luis Suarez.
Saat itu, Xavi juga di sana dan tahu bagaimana rasanya bermain dengan Neymar sebagai rekan satu tim.
Namun, kini dirinya enggan untuk menanggapi rumor transfer ini. Jawabannya dingin saja.
"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa lagi tentang Neymar," kata Xavi dikutip dari 90min.
"Tahun lalu saya telah menyebutkan nama dari seorang pemain dari tim lain dan klub itu marah. Dari sini sampai akhir bursa, kita lihat saja," tuturnya.
Sementara itu, Xavi juga tak menampik bahwa timnya membutuhkan pemain baru untuk musim depan.
Sejauh ini mereka telah mendatangkan Ilkay Gundogan, Oriol Romeu, dan Inigo Martinez.
"Kami harus memperkuat diri dengan baik. Divisi olahraga dan presiden mengetahui kenyataan ini."
"Saya senang dengan bagaimana para pemain kami berlatih dan pra-musim," ujarnya.
(Tribunnews.com/Deni)