News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions Asia

Fakta Fase Grup Liga Champions Asia: Kans Eks Persebaya Hadapi Ronaldo, Matheus Pato Unjuk Gigi

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase Matheus Pato dan Manu Dzhalilov - Fakta menarik yang akan terjadi di laga fase grup Liga Champions Asia 2023/2024. eks Persebaya akan bentrok dengan Ronaldo, Matheus Pato unjuk gigi

TRIBUNNEWS.COM - Simak deretan fakta hasil drawing fase grup Liga Champions Asia 2023/2024.

AFC baru saja selesai mengundi grup Liga Champions Asia musim ini.

Kompetisi antarklub AFC edisi ke-21 ini dijadwalkan berlangsung dari bulan September 2023 hingga Mei 2024.

Sebanyak 40 tim akan bertanding dengan dibagi menjadi 10 grup yang terdiri dari empat klub.

Zona Barat diundi ke grup A hingga E, sementara kontestan Zona Timur akan tempatkan di grup F hingga J.

Dengan syarat, klub dari negara yang sama tidak akan dimasukkan ke dalam grup yang sama.

Ada deretan fakta menarik dari hasil drawing yang telah dilakukan hari ini.

Di antaranya, kesempatan mantan pemain Persebaya Surabaya dan Sriwijaya FC, Manu Dzhalilov bersua dengan Cristiano Ronaldo.

Baca juga: Efek Nama Besar Ronaldo, Pemain Mumbai City Berharap Segrup dengan Al Nassr di Liga Champions Asia

Ya, klub yang saat ini dibela Manu Dzhalilov, FC Istiklol masuk dalam grup E bersama Al Nassr yang kini diperkuat CR7.

Diketahui Manu sempat berkarier di Indonesia. Sebelum singgah di FC Istiklol, ia merupakan striker Persebaya Surabaya sejak 2019-2020 lalu.

Bersama FC Istiklol, Manu sukses mengemas sembilan gol dan lima assist.

Sayangnya, nama Manu Dzhalilov tak masuk dalam skuad FC Istiklol dalam enam pertandingan terakhir.

Masih ada kesempatan Manu diturunkan FC Istiklol dalam ajang Liga Champions Asia ini. Kontraknya bersama FC Istiklol masih tersisa hingga 31 Desember 2023 mendatang.

Fakta menarik kedua, mantan top skor Liga 1 Matheus Pato punya kesempatan emas untuk menunjukkan tajinya.

Berpisah dengan Borneo FC, Matheus Pato punya kesempatan tampil di Liga Champions Asia setelah dipinang Shandong Taishan, klub asal China.

Shandong Taishan kini masuk grup G bersama Yokohama F Marinos (Jepang), Kaya FC (Filipina), dan Incheon United FC (Korea Selatan).

Menilik lawannya, setidaknya Matheus Pato bisa diandalkan menjadi pencetak skor di laga kontra Kaya FC.

Klub asal Filipina tersebut diprediksi akan menjadi lumbung gol di grup G.

Terlebih, striker yang mencetak 25 gol untuk Borneo FC musim lalu tersebut saat ini sudah tampil apik bersama Shandong Taishan.

Baru bermain empat laga, Pato sudah menyumbangkan satu gol dan satu assist. Hanya dalam 23 menit bermain.

Matheus Pato buka kran gol di Shandong Taishan FC pada caps kedua lewat titik putih (Instagram @sdts_fc)

Baca juga: Kabar Mantan - Matheus Pato Cetak Gol Perdana di Liga Super China, Shandong Taishan Pesta Gol

Berpindah ke grup I, ada pemain abroad Timans Indonesia Jordi Amat yang berjuang dalam grup sulit bersama Johor Darul Ta'zim.

JDT satu grup bersama Ulsan Hyundai FC (Korea Selatan), Kawasaki Frontale (Jepang), dan BG Three United (Thailand).

Ulsan merupakan klub yang mendominasi puncak klasemen sejak musim lalu.

Sedangkan Kawasaki Frontale lolos Liga Champions Asia setelah mengamankan posisi kedua klasemen J1 League musim 2022.

Namun raihan manis musim 2022 tak dilanjutkan di musim ini, Kawasaki Frontale duduk di peringkat sembilan hingga pekan 24 J1 2023.

Sementara BG Three United alias BGPU, tak akan menjadi kendala berarti bagi JDT.

Pasalnya, JDT bak hampir dejavu dengan Liga Champions musim lalu yang disandingkan dengan Ulsan dan Kawasaki. Namun klub superior Liga Super Malaysia tersebut masih lolos putaran selanjutnya sebagai juara grup.

JDT di fase grup Liga Champions Asia musim lalu, 2022/2023 (Official)

Menarik dinantikan, bagaimana deretan pemain yang pernah berkarier di Indonesia atau penampilan Jordi Amat di Liga Champions Asia musim ini.

Sampai manakah mereka akan melaju?

Kompetisi antarklub AFC edisi ke-21 ini dijadwalkan berlangsung dari bulan September 2023 hingga Mei 2024.

Berikut hasil drawing Liga Champions Asia 2023/2024:

Zona Barat

Grup A

Pakhtakor (UZB)
Al Fayha FC (KSA)
Ahal FC (TKM)
Al Ain FC (UEA)

Grup B

Al Sadd SC (QAT)
FC Nasaf (UZB)
Al Faisaly (JOR)
Sharjah FC (UEA)

Grup C

Al Ittihad (KSA)
Sepahan SC (IRN)
Air Force Club (IRQ)
AGMK FC (UZB)

Grup D

Al Hilal SFC (KSA)
Nassaji Mazandaran FC (IRN)
Kota Mumbai FC (IND)
Nawbahor (UZB)

Grup E

Persepolis FC (IRN)
Al Duhail SC (QAT)
FC Istiklol (TJK)
Al Nassr (KSA)

Zona Timur

Grup F

Jeonbuk Hyundai Motors FC (KOR)
Bangkok United (THA)
Lion City Sailors (SGP)
Kitchee SC (HKG)

Grup G

Yokohama F. Marinos (JPN)
Shandong Taishan FC (CHN)
Kaya FC-Iloilo (PHI)
Incheon United FC (KOR)

Grup H

Buriram United (THA)
Ventforet Kofu (JPN)
Melbourne City FC (AUS)
Zhejiang FC (CHN)

Grup I

Ulsan Hyundai FC (KOR)
Kawasaki Frontale (JPN)
Johor Darul Ta'zim (MAS)
BG Three United (THA)

Grup J

Wuhan Three Towns FC (CHN)
Pohang Steelers (KOR)
Hanoi FC (VIE)
Urawa Red Diamonds (JPN)

(Tribunnews.com/ Siti N)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini