TRIBUNNEWS.COMĀ - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan berpeluang tampil untuk KMSK Deinze dalam lanjutan pekan ke-4 Liga 2 Belgia 2023/2024.
Momen itu dapat digunakan Marselino Ferdinan lebih terhormat sebelum membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U23 2024 mendatang.
Pasalnya Lino sapaan akrab Marselino Ferdinan belum mendapat menit bermain satu kali pun musim ini.
Baca juga: Sebelum Bela Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dan Sandy Walsh Main Kuda Lumping di Belgia
Tentunya laga terdekat antara KMSK Deinze vs RFC Liege menjadi ajang Marselino Ferdinan cari nama.
Jadwal KMSK Deinze vs RFC Liege akan berlangsung di Burgemeester Van de Wielestadion Belgium pada Sabtu (2/9/2023) pukul 21.00 WIB.
Kiprah Marselino Ferdinan dapat disaksikan melalui live delay Net TV pada Minggu (3/9/2023) pukul 01.00 WIB.
Baca juga: Netizen Indonesia Salfok sama Line-up KMSK Deinze, Rekan Marselino Ferdinan Dikira Minuman Terlarang
Kiprah Marselino Ferdinan
Marselino Ferdinan kini memasuki musim kedua aboard di Liga 2 Belgia.
Musim perdana (2022/2023) gelandang Timnas Indonesia itu sukses membukukan empat kali penampilan, empat kali mengisi bangku cadangan serta ditambah dengan satu catatan gol.
Termasuk cukup baik, mengingat penampilan itu beriringan dengan pemanggilan untuk membela Timnas Indonesia di SEA Games 2023.
Kini nasib kurang baik Marselino Ferdinan baru hadir dalam musim kedua di Liga 2 Belgia.
Marselino Ferdinan belum mencatatkan satu kali pun penampilan.
Setelah kerap tampil di laga pramusim KMSK Deinze, Marselino Ferdinan harus dibekap cedera.
Wonderkids Timnas Indonesia itu harus absen hingga pekan ke-2 Liga 2 Belgia.
Nama Marselino Ferdinan sukses masuk daftar tim pada pekan ke-3, namun ia hanya mengisi bangku cadangan saja (26/8/2023).
Bisa jadi saat itu kondisinya belum pulih secara total.
Walhasil pada pekan ini, Marselino Ferdinan lebih berpeluang tampil setelah lebih dari satu minggu pulih.
Peluang Marselino Ferdinan tampil ditambah setelah namanya tidak masuk daftar pemain yang absen karena cedera.
Dilansir melalui laman resmi klub, KMSK Deinze hanya akan kehilangan tiga pemain yakni, Jannes Vansteenkiste, Jur Schryvers dan Andreas Spegelaere.
Bekal Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia
Satu penampilan Marselino Ferdinan dapat mengasah kemampuannya jelang Kualifikasi Piala Asia U23 2024.
Lino dihadapkan laga fase grup K di Stadion Manahan Solo pada 6-12 September 2023.
Timnas Indonesia akan melawan Turkmenistan serta Taiwan untuk lolos ke putaran final di Qatar, April 2024 mendatang.
Timnas Indonsia harus menyapu bersih semua laga untuk berstatus sebagai juara grup.
Berikut jadwal Marselino Ferdinan di KMSK Deinze dan Timnas Indonesia
(Sabtu, 2 September 2023)
21.00 WIB: KMSK Deinze vs RFC Liege
(Sabtu, 9 September 2023)
19.00 WIB: Timnas Indonesia vs Taiwan
(Selasa, 12 September 2023)
19.00 WIB: Turkmenistan vs Timnas Indonesia
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)