News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Asia U23 2024

Arti Selebrasi Pratama Arhan saat Timnas Indonesia U23 Pesta Gol, Jadi Bukti Bucinnya pada Istri

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pratama Arhan selebrasi persembahkan gol untuk sang istri saat Timnas Indonesia U23 pesta gol ke gawang Chinga Taipei, Kualifikasi Piala Asia U23 Sabtu (9/9/2023). Garuda menang 9-0.

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia U23 baru saja pesta gol di laga perdana Kualifikasi Piala Asia U23 melawan China Taipei, Sabtu (9/9/2023).

Pratama Arhan ikut menyumbangkan satu gol dari kemenangan Timans Indonesia U23, 9-0 malam tadi.

Digelar di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Pratama Arhan mencetak gol kesembilan Garuda Muda.

Namun, ada yang menarik dari apa yang dilakukan Pratama Arhan sejak mencetak gol hingga melakukan selebrasi.

Pratama Arhan melakukan no-look goal setelah kiper China Taipei jauh meninggalkan gawang.

Arhan bak mengubah diri sebagai Bobby Firmino yang bisa mencetak gol tanpa memandang jala di depannya.

Selain proses mencetak gol, aksi selebrasi Pratama Arhan juga menjadi sorotan.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Gebuk Taiwan 9-0: Kado Istimewa Marselino, Selebrasi Hokky Caraka Jadi SorotanĀ 

Pasalnya, pemain dengan status pengantin baru ini menunjukkan rasa cintanya pada sang istri.

Diketahui Pratama Arhan baru saja meminang Azizah Salsha pada 20 Agustus 2023 lalu.

Kini Arhan bak masih bucin pada sang istri, dan mempersembahkan golnya untuk Zize -sapaan Azizah-.

Pertama, dari cara dia berselebrasi mengisap jempol dan memainkan rambut seperti kebiasaan Zize, sang istri sejak dari kecil.

Zize kerap tertangkap kamera melakukan kebiasaan tersebut hingga dewasa.

Kedua, saat melihat arah kamera Pratama Arhan menunjukkan abjad A yang bertanda inisial Arhan dan Azizah.

Tak lupa Arhan mencium cincin pernikahannya dan melemparkan simbol love ke arah tribun dimana Zize berada.

Aksi Pratama Arhan menutup kemenangan Timnas Indonesia vs China Taipei malam tadi membuat namanya nangkring di trending Twitter.

Hingga Minggu (10/9/2023) pagi, nama Arhan sudah mendapatkan lebih dari 7 ribu cuitan.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Terlalu Superior, Garuda Muda Bikin Taiwan Selevel Brunei Darussalam

Selain selebrasi Pratama Arhan, aksi Hokky Caraka setelah mencetak gol juga disorot penggemar sepak bola Indonesia.

Hokky Caraka seperti meninggalkan pesan tersendiri kepada suporter Timnas Indonesia U23. Hal itu disimbolkan melalui gestur gaya selebrasinya.

Selebrasi Hokky Caraka setelah mencetak gol di laga Timnas Indonesia U23 vs China Taipei U23 pada fase grup K Kualifikasi Piala Asia U23 2024 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (9/9/2023) malam WIB.

Seperti yang diketahui, Hokky Caraka merupakan sosok yang vokal saat Timnas Indonesia gagal mentas di Piala Dunia U20 2023 silam.

Pasca-kejadian itu ia selalu disorot oleh netizen. Pasalnya, terdakang sikap dari Hokky Caraka kerap mengundang pro dan kontra.

Namun, melalui gol pada laga kali ini, seperti menjawab kritik pedas yang selama ini dilontarkan kepada Hokky Caraka.

Hokky Caraka menunjukan kelasnya sebagai striker yang berkualitas milik Timnas Indonesia U23.

Adapun gol tersebut merupakan catatan perdana Hokky Caraka di level Timnas Indonesia U23.

Proses gol yang dicatatkan oleh Hokky Caraka juga berjalan melalui skema permainan yang apik.

Bermula dari umpan lambung Pratama Arhan menuju tiang jauh yang mampu disambut oleh sentuhan Fajar Fathur Rahman. Bola itu mengalir ke arah Hokky Caraka yang berada tepat di depan gawang.a

Alhasil striker Timnas Indonesia U23 itu mampu mengonversinya menjadi gol pada menit ke-78.

Gol yang diciptakan Hokky Caraka merupakan gol ke delapan pada pertandingan tersebut.

Catatan yang apik, bagi pemain yang bermain dari bangku cadangan.

Diketahui, Hokky Caraka masuk sebagai pemain pengganti pada detik pertama babak kedua.

Bomber PSS Sleman itu menggantikan Ramadhan Sananta yang juga membukukan gol di babak pertama.

Namun, Ramadhan Sananta terhitung dua kali gagal mengkonversikan peluang emas menjadi gol pada menit selanjutnya.

Bisa jadi hal tersebut yang mendasari Shin Tae-yong untuk menggantikan Ramadhan Sananta dengan Hokky Caraka.

Hokky Caraka terlihat piawai menggantikan peran Ramadhan Sananta.

Pemain berusia 19 tahun itu kerap beroprasi sedikti melebar di sayap kanan, untuk menahan bola untuk second line. (*)

(Tribunnews.com/ Siti N/ Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini