TRIBUNNEWS.COM - Inter Miami pertama kalinya tampil tanpa ada unsur Lionel Messi di dalamnya sejak akhir Juli 2023 lalu saat menghadapi Kansas City di Liga Amerika Serikat, Minggu (10/9/2023).
Absennya Lionel Messi dari skuad Inter Miami disebabkan sang mega bintang izin meninggalkan klub untuk membela negaranya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL.
Inter Miami seakan mau membuktikan mereka tak bergantung kepada Lionel Messi saja.
Baca juga: Hasil dan Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL: Brasil Kudeta Messi Cs di Puncak
Untungnya, pembuktian Inter Miami itu didukung dengan hasil akhir positif saat menghadapi Kansas City.
Inter Miami menang dengan skor tipis 3-2.
Meskipun menang, Inter Miami sempat dibuat was-was lantaran tertinggal terlebih dahulu dari sang lawan.
Gawang Inter Miami bobol pada menit kesembilan lewat Daniel Salloi.
Beruntung Inter Miami memiliki Leonardo Campana yang tampil gemilang di laga ini.
Ia menjadi inspirasi dua gol Inter Miami yang sekaligus membalikkan keadaan.
Leonardo Campana mencetak gol pada menit ke-25 dan ke-45 untuk membawa timnya unggul 2-1 saat mengakhiri babak pertama.
Pada babak kedua, Inter Miami kembali menambah gol lewat Facundo Farias pada menit ke-60.
Skuad arahan Gerardo Martino sempat kembali kebobolan pada menit ke-78 lewat A. Pullido.
Untungnya, Inter Miami bisa mempertahankan kemenangan tipis 3-2 ini.
Dengan demikian, mereka bisa membuktikan absennya Lionel Messi tak memberikan dampak negatif yang terlalu besar bagi tim.
Sebenarnya, Inter Miami masih memiliki beberapa pemain andalan lainnya.
Eks duo Barcelona, Jordi Alba dan Sergip Busquets bisa diturunkan pada laga ini.
Benar saja keduanya langsung menjadi tumpuan serangan-serangan Inter Miami.
Busquets bahkan mencetak satu assist untuk gol yang dibuat Campana.
Kreatifitas dan ketenangan Busquets membawa bola seakan bisa menutupi absennya Lionel Messi.
Ia bisa menggantikan peran La Pulga sebagai pengatur serangan sementara.
Penampilan Facundo Farias juga pantas mendapat sanjungan.
Pemain asal Uruguay itu tak henti mencari ruang kosong untuk mengembangkan permainan Inter Miami.
Perjuangan kerasnya itupun berbuah satu gol atas namanya.
Di sisi lain, kemenangan atas Kansas City membuat catatan positif Inter Miami terus berlanjut.
Sejak Messi datang, Inter Miami belum pernah mengalami kekalahan di kancah apapun.
Terhitung sudah 12 kali pasukan Inter Miami selalu mendapat kemenangan atau hasil imbang di semua ajang setelah diperkuat Lionel Messi.
Kemenangan ini sekaligus membuat Inter Miami makin membaik secara perolehan angka.
Mereka kini cuma tertinggal satu poin dari New York yang ada di peringkat ke-13.
Baca juga: Lionel Messi dan Masalah yang Menanti Inter Miami, Asa ke Babak Play-off MLS Sirna?
Rinciannya, Inter Miami mengantongi 28 angka. Sedangkan New York memiliki 29 poin.
Bedanya, Inter Miami masih menyisakan satu pertandingan lebih banyak dari New York.
Hal itu membuat Inter Miami bisa saja mengkudeta posisi New York dalam beberapa waktu ke depan.
Bahkan, Lionel Messi cs bisa saja masuk ke zona playoff MLS.
Syaratnya tentu hasil-hasil positif bisa terus diraih pasukan Inter Miami di laga-laga selanjutnya.
Saat ini mereka masih tertinggal 6 poin dari tim terakhir yang ada di zona playoff MLS.
(Tribunnews.com/Guruh)