TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar negara yang telah dipastikan lolos ke fase 16 besar Asian Games 2023 setelah melalui dua laga penyisihan grup, Kamis (21/9/2023).
Daftar ini masih dapat bertambah hingga fase pamungkas grup Asian Games 2023 yang dihelat hari Senin, 25 September 2023.
Maka, ini membuka peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke fase 16 besar meskipun persaingan grup F cukup sengit.
Baca juga: Asian Games 2023: Kekalahan Telak Vietnam Tak Lebih Buruk dari Timnas Indonesia
Skenario Kelolosan Timnas Indonesia
Saat ini, Timnas Indonesia bertengger di posisi runnner-up klasemen, tertinggal dari Korea Utara tiga poin serta surplus tiga gol di posisi puncak.
Sedangkan China Taipei yang berhasil mengalahkan Timnas Indonesia masih tertinggal secara posisi klasemen di peringkat kedua.
Negara yang juga disebut Taiwan ini masih kalah satu selisih gol meskipun poin serupa dengan Timnas Indonesia.
Sedangkan posisi dasar klasemen saat ini di tempati oleh Kirgistan yang menjadi bulan-bulanan selama dua laga.
Adapun untuk lolos ke fase 16 besar, Timnas Indonesia dapat menempuh tiga cara.
Pertama, Timnas Indonesia bisa menjadi juara grup F jika mampu mengalahkan Korea Utara pada fase pamungkas grup (24/9/2023).
Timnas Indonesia yang telah meraih surplus satu selisih gol, minimal harus meraih kemenangan 3-0 atas Korut.
Hasil itu membawa Timnas Indonesia mengungguli Korut melalui selisih setelah poin keduanya serupa pada fase grup.
Namun jika ingin lebih aman, maka Timnas Indonesia harus mendulang kemenangan dengan sebanyak-banyaknya gol.
Pasalnya jika China Taipei di waktu serupa menang besar atas Kirgistan, ditakutkan akan melampaui jumlah selisih gol dari Timnas Indonesia.
Cara kedua Timnas Indonesia lolos ke fase 16 besar Asian Games 2023 dapat melalui jalur runner-up.
Kemungkinan ini bisa terjadi jika Timnas Indonesai mengalahkan Korea Utara dengan skor berapapun, sedangkan pada posisi seberang duel Kirgistan vs China Taipei berakhir dengan imbang.
Maka otomatis Timnas Indonesia sudah unggul dari jumlah poin atas China Taipei.
Namun jalur ini dirasa sangat riskan pasalnya baik Korea Utara, Timnas Indonesia dan China Taipei berpeluang memiliki poin serupa pada akhir fase grup.
Hasil itu diraih jika Timnas Indonesia menang atas Korea Utara, sedangkan China Taipei menang atas Kirgistan.
Ketiga tim akan dipisahkan melalui selisih gol maupun perhitungan fairplay (jumlah kartu).
Yang terakhir, Timnas Indonesia dapat lolos jika menyabet predikat salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.
Namun, perhitungan peringkat ketiga terbaik masih dalam pembahasan setelah dua negara yakni, Afghanistan dan Suriah menarik diri menjelang H-2 Asian Games digulirkan.
Kedua negara itu bertempat di fase penyisihan grup yang serupa.
Walhasil dengan perginya kedua negara itu tinggal menyisakan dua anggota saja di grup, yakni Uzbekistan dan Hong Kong.
Maka Uzbekistan dan Hong Kong akan saling berhadapan dua kali untuk menentukan juara grup penyisihan.
Daftar Negara yang Lolos ke 16 Besar
Adapun kesulitan Timnas Indonesia untuk lolos ke fase 16 besar tidak dijumpai oleh Korea Selatan dan China.
Kedua negara itu mampu mengoleksi minimal poin untuk lolos ke fase 16 besar.
Baik Korea Selatan dan China sukses mempercundangi lawan selama dua laga fase grup.
Kedua tim sudah dipastikan lolos meski posisinya tetap dapat berubah menjadi runner-up pada laga pamungkas fase grup.
Berikut daftar sementara negara yang lolos ke fase 16 besar Asian Games 2023 (21/9/2023):
1. Korea Selatan
2. China
Rekap Hasil Asian Games 2023
Pada pertandingan yang digulirkan hari Kamis (21/9/2023) tampaknya tidak berakhir baik untuk perwakilan ASEAN.
Selain Vietnam dan Timnas Indonesia, dari pihak Thailand serta Myanmar juga menerima kekalahan.
Untuk Thailand harus mengakui keunggulan Korea Selatan dengan skor 4-0.
Serupa dengan Myanmar yang menerima kekalahan 4-0 atas China.
Berikut Rekap Hasil Asian Games 2023 Cabor Sepak Bola Putra (21/9/2023):
Iran 4-0 Vietnam
Kirgistan 0-1 Korea Utara
Myanmar 0-4 China
Thailand 0-4 Korea Selatan
China Taipei 1-0 Timnas Indonesia
India 1-0 Bangladesh
Kuwait 1-1 Bahrain
Mongolia 0-3 Arab Saudi
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)