TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berdasarkan rilisan FIFA, jadwal Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam akan digelar di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, atau dikenal juga sebagai Stadion Jakabaring.
Duel putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu akan diadakan dalam dua pertemuan.
Timnas Indonesia akan menjadi tuan rumah terlebih dahulu saat menjamu Brunei.
Baca juga: Ranking FIFA Beda 13 Setrip, Pelatih Malaysia Anggap Timnas Indonesia Tak Lagi Masuk Kriteria Lawan
Adapun duel Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam itu akan berlangsung pada Kamis (12/10/2023).
Pengumuman Stadion Jakabaring sebagai venue pertandingan leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu berbeda dari pengumuman sebelumnya.
Pasalnya, sebelumnya pihak FIFA sempat mengabarkan bahwa pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Sedangkan leg kedua giliran Brunei Darussalam yang menjadi tuan rumah.
Duel antara Brunei Darussalam vs timnas Indonesia berlangsung di Sultan Hassanal Bolkiah Stadium, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023).
Jika berhasil menang atas Brunei Darussalam, Timnas Indonesia akan menghuni Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Di Grup F, timnas Indonesia berjumpa dengan Irak, Vietnam, dan Filipina.
Jakabaring Siap Gelar Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ditunjuk sebagai venue leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026, pihak PSSI Sumatera Selatan maupun pengelola Stadion Jakabaring mengaku telah siap.
"Kami menunggu surat resmi dari PSSI kalau memang oke. Kami maupun lapangan sudah siap, tinggal menyusun kepanitiaan," ungkap Sekretaris Asprov PSSI Sumsel, Syahril Musa, yang dikutip dari Tribun Sumsel.
"Kalau memang sudah resmi, akan diberikan surat biar kami bisa menyusun kepanitiaan. Kalau kemarin wacananya seperti itu. Cuma kepastiannya belum. Kalau ada kepastian, nanti PSSI bersurat ke kami," ujarnya.
Lebih lanjut, Syahril mengaku tentunya pihaknya akan senang jika ditunjuk sebagai tuan rumah lagi.
"Memang stadion kami itu menjadi alternatif daripada stadion lain. Kami menunggu saja," ujar Syahril
"Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring itu selalu siap sejak kita tidak jadi menggelar Piala Dunia U-20 di Indonesia."
"Jadi kapan pun bisa, yang penting ada pemberitahuan. Kami akan menggelar rapat Asprov, rapat Pemda, karena kaitannya dengan Pemerintah Daerah," terangnya.
Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Leg 1
Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam
Kamis, 12 Oktober 2023 - Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang (Jakabaring)
- Leg 2
Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia
Selasa, 17 Oktober 2023 - Stadion Nasional Hassanal Bolkiah
Prediksi Ranking FIFA Indonesia Jika Gilas Brunei
Jika Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei Darussalam di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia bakal melesat di ranking FIFA.
Berdasarkan hitung-hitungannya, Timnas Indonesia akan mengumpulkan total 17,72 poin jika berhasil mengalahkan Brunei.
Sesuai regulasi dari FIFA di ajang pertandingan resmi, Timnas Indonesia diperkirakan akan mendapatkan +8.86 poin jika menang dalam satu laga kontra Brunei Darussalam.
Dengan ketambahan poin tersebut, Timnas Indonesia bisa saja langsung melesat pada ranking FIFA.
Saat ini, Timnas Indonesia berada di ranking 146 FIFA dengan mengoleksi 1052,87 poin.
Berikut Head to Head Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam:
22/11/1977: Indonesia 4-0 Brunei Darussalam (SEA Games 1977)
02/06/1983: Indonesia 1-1 Brunei Darussalam (SEA Games 1983)
05/12/1983: Indonesia 0-1 Brunei Darussalam (Merlion Cup 1983)
11/12/1985: Brunei Darussalam 1-1 Indonesia (SEA Games 1985)
15/09/1987: Indonesia 2-0 Brunei Darussalam (SEA Games 1987)
21/08/1989: Indonesia 6-0 Brunei Darussalam (SEA Games 1989)
04/03/1990: Brunei Darussalam 1-0 Indonesia (Pesta Sukan Merdeka 1990)
12/03/1990: Brunei Darussalam 0-3 Indonesia (Pesta Sukan Merdeka 1990)
09/08/1999: Brunei Darussalam 0-3 Indonesia (SEA Games 1999)
26/09/2012: Brunei Darussalam 0-5 Indonesia (Laga Persahabatan 2012)
26/12/2022: Brunei Darussalam 0-7 Indonesia (Piala AFF 2022)
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Pertama:
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Kedua:
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama) (TribunSumsel.com/Abdul Hafiz)